Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 12 Mar 2025 23:42 WIT

Musrembang Distrik Angkaisera, Bupati Kepulauan Yapen: Program Harus Bermanfaat


					Saaat Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy beri kata sambutan dalam musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Saaat Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy beri kata sambutan dalam musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Tingkat Distrik Angkaisera,Kabupaten Kepulauan Yapen resmi dibuka secara langsung oleh Bupati Benyamin Arisoy, Rabu, 12 Maret 2025.

Distrik Angkaisera menjadi lokasi pertama kegiatam Musrembang Kepulauan Yapen Tahun 2025. Tujuannya, untuk mempersiapkan proses perencanaan pembangunan, penetapan prioritas dan kebutuhan pembangunan, serta menyusun rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) yang sejalan dengan aspirasi masyarakat di Distrik Angkaisera.

Pembukaan musrembang ini berlangsung dengan penyambutan oleh masyarakat dengan tradisi injak piring dan pemakaian Noken Papua kepada Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy dan Ketua DPRK Ebson Sembai.

Para kepala kampung dan masyarakat menghadiri musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Dalam pembukaan musrembang ini, Bupati Benyamin Arisoy mengatakan, banyak menerima keluhan dari masyarakat terkait program musrembang yang tak terlaksana. “Saya tekankan, jangan membuat program banyak-banyak, tapi buatlah program harus benar-benar dibutuhkan dan bermanfaat bagi masyarakat,”tambahnya.

Bupati Benyamin mengingatkan kepada seluruh pejabat publik, baik ditingkat kabupaten, distrik, hingga kampung, agar tak menyalagunakan anggaran serta bertanggung jawab mengelola keuangan Daerah.

“Saya pastikan tak boleh ada yang korupsi. Jangan main-main, termasuk pengguna Dana Desa, Dana Bos. Tetapi efisienkan anggaran agar bisa memberi manfaat yang nyata bagi masyarakat,” katanya.

Dalam kesempatan ini, Bupati Benyamin Arisoy menginformasikan kepada masyarakat bahwa terjadi pemotongan baik Dana DAK, DAU, Otsus yang angkanya hampir mencapai Rp60 milyar. “Semua anggaran yang ada, akan dimanfaat baik pemerintah, guna melayani kepentingan dasar yang berkaitan dengan masyarakat,” katanya. ***(Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Patut Dicontoh! Ide Kreatif Warga Binaan Lapas Serui 

18 March 2025 - 13:07 WIT

Jumlah Penumpang Stabil Jelang Puncak Mudik Lebaran di Kepulauan Yapen

17 March 2025 - 22:00 WIT

Inilah Direktur RSUD Serui dan Kadisperindag Kepulauan Yapen yang Baru

17 March 2025 - 21:32 WIT

Ujian Sekolah di Serui Resmi Dibuka Wabup Kepulauan Yapen

17 March 2025 - 12:58 WIT

Buka Puasa Bersama Pemkab Kepulauan Yapen dengan Yayasan Darussalam Serui

16 March 2025 - 23:01 WIT

Bupati Kepulauan Yapen Hadiri Peringatan Nuzulul Quran dan Safari Ramadan di Panduami

16 March 2025 - 01:14 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN