Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA · 28 Oct 2024 18:02 WIT

Hari Sumpah Pemuda di Kota Jayapura Gemakan Pesan Membangun dan Persatuan


					Penjabat Walikota Jayapura, Christian Sohilait menjadi inspektur upacara Hari Sumpah Pemuda. (KabarPapua.co/Imelda) Perbesar

Penjabat Walikota Jayapura, Christian Sohilait menjadi inspektur upacara Hari Sumpah Pemuda. (KabarPapua.co/Imelda)

KABARPAPUA.COKota Jayapura – Penjabat Walikota Jayapura, Christian Sohilait memberikan pesan tegas pada momen Peringatan Hari Sumpah Pemuda, 25 Oktober 2024.

Pesan ini tidak lain mengingatkan pemuda untuk tidak menjadi penghalang pembangunan di daerah. “Di umur 96 tahun pesan saya, tidak boleh pemuda di tanah ini jadi penghalang bagi pembangunan. Intinya di situ,” ungkapnya.

Christian mengatakan, momen Sumpah Pemuda bisa menjadi penyemangat bagi pemuda dalam mengisi pembangunan, khususnya yang ada di wilayah Kota Jayapura.

“Pemuda tidak boleh menjadi penghalang pembangunan. Mari kita bekerja sama, karena kita satu bangsa dan satu Indonesia, sesuai tema kita hari ini maju bersama Indonesia Raya,” ujarnya.

Christian berharap pemuda kedepan dapat menjadi agen perubahan dalam menyokong pembangunan di masa depan. Selain itu dipersiapkan sebagai generasi penerus yang akan berandil besar dalam arah kemajuan untuk menjadi daerah yang unggul.

“Hari ini Kota Jayapura sedang menunggu karya-karya besar pemuda di kota ini. Karena sesuai dengan sambutan pidato menteri bahwa hari ini kita tidak boleh menjadi masalah di kota ini,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini sudah banyak bukti bahwa pemuda-pemudi yang masuk di eksekutif dan legislatif sudah banyak berkarya. Ini menjadi inin bukti menunjukan prestasinya di bidang olahraga.

Hanya saja secara kenyataan justru masih banyak juga pemuda-pemudi di Kota Jayapura yang menimbulkan masalah. “Oleh karena itu saya tekankan di usia yang 96 tahun ini pemuda harus bisa memberikan sumbangsih terbesar di Kota Jayapura,” pungkasnya. *** (Imelda)

Artikel ini telah dibaca 34 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pj Gubernur Papua: Masih Banyak Masyarakat yang Membutuhkan MBG

18 February 2025 - 22:52 WIT

Ketua Komisi I DPRP: MBG Perlu Disosialisasikan hingga ke Sekolah

18 February 2025 - 21:47 WIT

Terjadi Peningkatan Pekerja Seks Terselubung di Kota Jayapura

14 February 2025 - 07:25 WIT

Pj Wali Kota Jayapura Ingatkan ASN dan Masyarakat Laporkan SPT Tahunan

13 February 2025 - 23:03 WIT

2 Kelurahan di Kota Jayapura Tertinggi Angka HIV AIDS

13 February 2025 - 18:50 WIT

Pemkot Jayapura Siapkan Live Streaming untuk Pelantikan Walikota Terpilih

12 February 2025 - 21:15 WIT

Trending di KABAR PAPUA