Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA SELATAN · 16 Jan 2025 23:21 WIT

Perumahan Prajurit di Merauke Jadi Perhatian Pangdam Cenderawasih


					Kunjungan Pangdam Cenderawasih ke Merauke. Foto: Pendam Cenderawasih Perbesar

Kunjungan Pangdam Cenderawasih ke Merauke. Foto: Pendam Cenderawasih

KABARPAPUA.CO, Merauke- Panglima Kodam (Pangdam) XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Rudi Puruwito, didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih Ny. Agustin Rudi Puruwito mengunjungi Satuan TNI di wilayah Kabupaten Merauke, Papua Selatan, Kamis 16 Januari 2025.

Kunjungan ini untuk melihat langsung kondisi prajurit dan meninjau berbagai fasilitas satuan di wilayah Merauke.

Pangdam XVII/Cenderawasih beserta rombongan mengunjungi beberapa satuan di jajaran Korem 174/ATW diantaranya berkunjung ke Markas Yonif 757/GV di Distrik Kurik, Kompi Senapan B Yonif 757/GV di Distrik Jakebob, Kompi Senapan B Yonif 755/Yalet di wilayah Kebun Coklat dan Mako Denzipur 11/MA.

Tampak semangat dan antusias para prajurit dan Persit menyambut kedatangan Pangdam XVII/Cenderawasih dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih.

Kunjungan Pangdam Cenderawasih ke Merauke. Foto: Pendam Cenderawasih

“Pangdam mengecek langsung fasilitas perumahan, meninjau budidaya ikan lele, bahkan menyempatkan diri menanam pohon,” jelas Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Candra Kurniawan.

Turut hadir dalam rombongan Brigjen TNI Andi Setyawan, S.Sos., M.I.P (Danrem 174/ATW) beserta Istri, Kolonel Inf Luhut B Sidabariba, S.I.P., M.M (Asintel Kasdam XVII/Cen),  Kolonel Inf Herry Purwanto, S.Sos., M.M (Asops Kasdam XVII/Cen) beserta istri.  *** (PendamCenderawasih/Katharina)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Potret Gubernur Apolo Safanpo Dikukuhkan Jadi Keluarga Malind-Anim 

11 March 2025 - 11:48 WIT

Gubernur dan Wagub Papua Selatan Dorong Pendidikan, Kesehatan, Infrastruktur dan Ekonomi Kerakyatan

10 March 2025 - 19:27 WIT

Panen Padi di Kaliki, Gubernur Apolo Safanpo: Pangan Lokal yang Bermanfaat untuk Banyak Orang

10 March 2025 - 08:53 WIT

Gubernur Papua Selatan Ingatkan TP-PKK Berdayakan OAP

8 March 2025 - 23:46 WIT

Pemprov Papua Selatan dan KPU Gelar Rakor Bahas PSU Kabupaten Boven Digoel

5 March 2025 - 20:55 WIT

Tarian Emso hingga Auyu Sambut Kehadiran Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan

4 March 2025 - 20:23 WIT

Trending di KABAR PAPUA SELATAN