Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 29 Aug 2024 00:15 WIT

Paslon Independen Gelar Doa Bersama Usai Daftar Pilbup Yapen


					Suasana doa bersama Paslon Independen di Kepulauan Yapen, Rabu 28 Agustus 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Suasana doa bersama Paslon Independen di Kepulauan Yapen, Rabu 28 Agustus 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Jalur Perseorangan, Yuhendar Muabuai-Yotam Ayomi menggelar doa bersama usai mendaftar ke KPU Kepulauan Yapen.

Doa bersama digelar dengan mengundang puluhan masyarakat di Hotel Mauren Serui, Rabu 28 Agustus 2024. Doa dirangkaikan dengan ibadah dalam rangka memuji Kemuliaan Tuhan.

Pantauan KabarPapua.co,  doa bersama turut dihadiri Wakapolres Kepulauan Yapen, Kompol Marthen Luther Rona.  Doa bersama ini berjalan khidmat dengan nyanyian puji-pujian diiringi alat musik khas Papua.

Suasana doa bersama Paslon Independen di Kepulauan Yapen, Rabu 28 Agustus 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Yuhendar Muabuai bilang, doa bersama ini untuk mengajak masyarakat dan seluruh stakeholder untuk memuji nama Tuhan. Doa bersama ini juga sebagai cara untuk mengajak masyarakat menciptakan Pilkada damai.

“Doa bersama ini akan menjadi akan menjadi pemersatu kita, dengan mengambil serta menerapkan hal-hal baik untuk Kabupaten Kepulauan Yapen,” ujarnya.

Kata Yuhendar, siapapun yang terpilih nanti harus didukung tanpa perlu adanya perpecahan di dalamnya. Dirinya berfokus wujudkan Pilkada 2024 yang damai demi Yapen yang lebih baik, maju dan sejahtera.

“Semua harus bekerja profesional biarkan masyarakat memilih. Siapapun yang terpilih, kita harus bersyukur dan dukung serta bergandeng tangan untuk menghindari perpecahan,” katanya. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Distribusi Logistik Pilkada Gunakan 2 Kapal, Pj Bupati Yapen Harap Cuaca Cerah

23 November 2024 - 23:48 WIT

Jalan Santai Berhadiah, KPU Ajak Warga Yapen Hindari Golput

23 November 2024 - 18:38 WIT

Tiga Distrik di Yapen Masuk Kategori Sangat Rawan pada Pilkada 2024

22 November 2024 - 22:02 WIT

Kesbangpol Yapen Perkuat Kolaborasi Jelang Seleksi Anggota DPRP Jalur Otsus

22 November 2024 - 20:18 WIT

Bawaslu Yapen: 230 PTPS Jadi Ujung Tombak Pengawasan Pilkada 2024

21 November 2024 - 23:48 WIT

Kondisi Cuaca Yapen Jadi Perhatian Jelang Pilkada 2024

21 November 2024 - 21:15 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN