Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 22 Feb 2024 16:15 WIT

Massa Pendukung Partai Bentrok di Lanny Jaya, 9 Orang Terluka


					Aparat kepolisian saat meredam massa pendukung partai yang terlibat bentrok di Kabupaten Lanny Jaya. (Dok Polres Lanny Jaya) Perbesar

Aparat kepolisian saat meredam massa pendukung partai yang terlibat bentrok di Kabupaten Lanny Jaya. (Dok Polres Lanny Jaya)

KABARPAPUA.CO, Tiom – Massa pendukung partai politik saling serang di Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan. Bentrokan menyebabkan 9 warga mengalami luka-luka.

Kapolres Lanny Jaya, AKBP Umar Nasatekay membenarkan bentrokan tersebut. Pihaknya menduga bentrokan terjadi karena dugaan kecurangan pada pleno di tingkat Distrik Wiringgambut.

Pemicu Bentrok Terkait Pleno Tingkat Distrik Wiringgambut

Aparat kepolisian saat meredam massa pendukung partai yang terlibat bentrok di Kabupaten Lanny Jaya. (Dok Polres Lanny Jaya)

“Bentrok antar kedua kubu Partai PBB dan Partai PDIP terjadi lantaran adanya dugaan kecurangan pleno di tingkat Distrik Wiringgambut yang dilaksanakan kemarin (21 Februari),” kata Umar dalam keterangannya, Kamis 22 Februari 2024.

Umar menyebut 9 warga yang mengalami luka – luka berasal dari kedua kubu partai. Untuk kubu PDIP sebanyak 4 warga  dan kini telah dilarikan ke RSUD Tiom, sedangkan kubu PBB sebanyak 5 warga yang dilarikan ke Puskesmas Prime.

“Personel Polres Lanny Jaya dan Brimob Pos Indawa telah kami terjunkan untuk melakukan pengamanan agar bentrok antar kedua kubu tidak berlanjut,” ujarnya.

Polisi Serahkan Penyelesaian  ke Bawaslu dan KPU Lanny Jaya

Aparat kepolisian saat meredam massa pendukung partai yang terlibat bentrok di Kabupaten Lanny Jaya. (Dok Polres Lanny Jaya)

Polres Lanny Jaya, lanjut Umar, kini telah menyerahkan permasalahan tersebut ke Bawaslu dan KPU Kabupaten Lanny Jaya, karena berkaitan dengan pemilu.

“Penyelenggara pemilu yang harus menyelesaikan, karena masalah ini terkait pemilu. Kami dalam hal ini Polres Lanny Jaya akan terus memonitoring dan melakukan pendampingan,” katanya.

Umar menegaskan, saat ini situasi masih aman dan kondusif. Pihak kepolisian akan tetap melakukan patroli maupun pendekatan agar bentrok tidak berlanjut hingga ada putusan dari Bawaslu dan KPU Kabupaten Lanny Jaya. *** (Achmad Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 87 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Polda Papua: 5 Distrik di Sarmi Terdampak Banjir, Tak Ada Korban Jiwa

25 July 2024 - 19:43 WIT

Banjir Terjang Sarmi, Pemukiman Warga Terendam-Jembatan Trans Putus

23 July 2024 - 14:14 WIT

Tragis! Bocah 9 Tahun di Dogiyai Ditemukan Tewas Berlumuran Darah

20 July 2024 - 20:12 WIT

Polres Nabire Selidiki Kebakaran Sekolah Perintis, Api Diduga dari Ruang Kepsek

19 July 2024 - 23:41 WIT

Kejari Jayapura Tahan PPTK Proyek Pembangunan Dermaga Rakyat Mamberamo Raya

17 July 2024 - 21:25 WIT

TNI Sergap OPM di Puncak Jaya, 3 Anak Buah Teranus Enumbi Tewas

17 July 2024 - 20:21 WIT

Trending di PERISTIWA