KABARPAPUA.CO, Asmat – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Selatan menggelar pemungutan suara ulang (PSU) dan pemungutan suara lanjutan (PSL) di tiga kabupaten.
Pelaksanaan PSU dan PSL berjalan aman dan lancar pada Jumat 23 Februari 2024. Tiga kabupaten ini meliputi Kabupaten Asmat, Kabupaten Mappi dan Kabupaten Boven Digoel.
Ketua KPU Provinsi Papua Selatan, Theresia Mahuze menjelaskan, PSU maupun PSL dilakukan 10 hari setelah hari pencoblosan, artinya batasnya pada tanggal 24 Februari.
Untuk Kabupaten Asmat menggelar PSU dan PSL. Sementara Kabupaten Mappi menggelar PSL dan Kabupaten Boven Digoel mengggelar PSU. “Kalau Merauke tidak ada PSU maupun PSL,” jelasnya kepada wartawan.
PSU dan PSL di Asmat Lancar dan Aman
Theresia memastikan PSU dan PLS di tiga kabupaten berlangsung aman dan tertib. PSU di Asmat berlangsung di TPS 40 Distrik Agats, sedangkan PSL di Distrik Akat. Pelaksanaan PSU dan PSL sesuai PKPU.
KPU Papua Selatan menyediakan logistik surat suara untuk jenis DPD RI, DPR RI dan DPRD Provinsi. Sementara surat suara untuk pemilihan presiden berada di KPU Kabupaten Asmat.
“Untuk PSL di Kampung Wau ini, karena kemarin kekurangan 100 surat suara, sehingga pemungutan lanjutan khusus suara untuk DPRD Kabupaten,” ungkapnya.
Theresia menambahkan untuk DPT yang mengikuti PSU di TPS 40 Agats mencapai 254 pemilih. Sementara DPT untuk PSL berjumlah 100 pemilih. *** (Abdel Syah)