Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA SELATAN · 19 Feb 2025 19:15 WIT

Berkemeja Putih, Apolo – Paskalis Ikut Gladi Bersih Pelantikan Kepala Daerah


					Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan terpilih, Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa mengikuti gladi bersih sebagai persiapan untuk pelantikan. Foto: Humas PT Perbesar

Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan terpilih, Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa mengikuti gladi bersih sebagai persiapan untuk pelantikan. Foto: Humas PT

KABARPAPUA.CO, Kota Jakarta- Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan terpilih, Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa mengikuti gladi bersih sebagai persiapan untuk pelantikan yang dijadwalkan akan dilakukan pada Kamis 20 Februari 2025.

Gladi bersih berlangsung di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu 19 Februari 2025. Gladi bersih ini merupakan bagian terakhir dari persiapan pelantikan.Lokasi sekitar gladi dijaga ketat oleh aparat keamanan. Ajudan dilarang masuk ke lokasi gladi bersih di area Monas.

Hujan gerimis menyertai para pejabat memasuki lokasi gladi hingga latihan baris berbaris dan ucapan sumpah/janji.

Para kepala daerah mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam. Sejumlah kepala daerah yang akan dilantik dari berbagai wilayah di tanah air.

Momentum akbar ini diiringi oleh Drumband Gita Abdi Praja dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), memberikan nuansa penuh semangat dalam mempersiapkan para kepala daerah yang bakal memulai tugas baru. Para kepala daerah terpilih periode  2024-2029 yang akan mengikuti pelantikan berjumlah 481 orang.

Sebagai informasi, setelah pelantikan, para kepala daerah terpilih akan mengikuti kegiatan orientasi atau retreat di Akademi Militer, Magelang, pada 21-28 Februari 2025. 

Sebanyak 503 kepala daerah, termasuk yang berasal dari Aceh, akan mengikuti retreat ini sebagai bagian dari program pemantapan kepemimpinan.

Pelantikan ini menandai dimulainya kepemimpinan baru di Papua Selatan dan wilayah lainnya, dengan harapan membawa perubahan positif bagi masyarakat. *** (Siaran Pers)

Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Potret Gubernur Apolo Safanpo Dikukuhkan Jadi Keluarga Malind-Anim 

11 March 2025 - 11:48 WIT

Gubernur dan Wagub Papua Selatan Dorong Pendidikan, Kesehatan, Infrastruktur dan Ekonomi Kerakyatan

10 March 2025 - 19:27 WIT

Panen Padi di Kaliki, Gubernur Apolo Safanpo: Pangan Lokal yang Bermanfaat untuk Banyak Orang

10 March 2025 - 08:53 WIT

Gubernur Papua Selatan Ingatkan TP-PKK Berdayakan OAP

8 March 2025 - 23:46 WIT

Pemprov Papua Selatan dan KPU Gelar Rakor Bahas PSU Kabupaten Boven Digoel

5 March 2025 - 20:55 WIT

Tarian Emso hingga Auyu Sambut Kehadiran Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan

4 March 2025 - 20:23 WIT

Trending di KABAR PAPUA SELATAN