KABARPAPUA.CO, Jayapura – Festival Danau Sentani (FDS) XIII Tahun 2023 dengan tema “Sagu adalah Hidupku” (Sago is My Life) resmi ditutup Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Papua, Muhammad Ridwan Rumasukun di kawasan wisata Pantai Khalkote, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Papua, pada Jumat, 7 Juli 2023.
“Festival ini sangat bagus dan luar biasa. Kayaknya di dunia, festival ini cuma ada disini, yang lain itu tidak seperti ini. Karena kearifan lokalnya sangat luar biasa dan itu yang ditampilkan. Hal ini yang akan membuat masyarakat semakin kreatif yang juga akan berdampak pada perekonomian di daerah ini,” jelas Ridwan.
Penutupan ditandai dengan penabuhan tifa oleh Plh Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukundidampingi Penjabat (Pj) Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo, Sekda Kabupaten Jayapura Hana S. Hikoyabi, Ketua Panitia Pelaksana FDS XIII yang juga Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Kabupaten Jayapura Ted Y. Mokay, unsur Forkompimda dan tokoh adat setempat.
FDS XIII Tahun 2023 ini telah berlangsung selama tiga hari, yakni dari 5-7 Juli 2023 dengan melibatkan para seniman, sanggar seni, penggiat seni modern dan kontemporer, penggiat seni kriya, para pelaku UMKM yang bergerak di bidang kerajinan tangan maupun kuliner yang datang dari berbagai wilayah di Kabupaten Jayapura dan sekitarnya.
Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo menyampaikan ucapan terima kasih dan memberi apresiasi kepada Plh Gubernur Papua dengan aktivitas yang begitu padat dari pagi, namun bisa menyempatkan diri untuk menutup pelaksanaan event FDS XIII 2023 yang telah berlangsung selama tiga hari.
“Tadi malam juga saya berada disini dan melihat kegiatan ini sangat meriah, serta didukung oleh semua pengunjung. Sehingga saat ini dengan kehadiran dari bapa Plh Gubernur Papua itu menunjukkan komitmen pemerintah. Pada pembukaan lalu dalam sambutan pak menteri itu sampaikan, bahwa dikerjakan oleh kepala dinas pariwisata, sekaligus kerja-kerja kita ini menjadi semakin semangat karena dukungan dari pemerintah pusat dan provinsi,” jelas Triwarno. ***