Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 20 Jan 2026 07:27 WIT

Kemandirian Warga Binaan: Sayur dan Lele Melimpah di Lapas Serui


					Panen ikan lele di Lapas Serui. Foto: Lapas Serui Perbesar

Panen ikan lele di Lapas Serui. Foto: Lapas Serui

KABARPAPUA.CO, Serui– Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Serui membuktikan bahwa balik jeruji besi bukan penghalang untuk tetap produktif. Melalui program pembinaan kemandirian, Lapas Serui menggelar Panen Raya Serentak yang melibatkan puluhan warga binaan di area Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program strategis Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas)untuk mendukung ketahanan pangan nasional. Panen raya ini menjadi puncak dari proses panjang pembinaan di bidang agribisnis, mulai dari pertanian hingga perikanan.

Berbagai komoditas pangan berhasil dipanen dalam kesempatan tersebut. Area SAE Lapas Serui menyumbangkan hasil bumi berupa sayur-sayuran segar seperti kangkung, sawi, dan kol, serta hasil budidaya ikan lele.

Seluruh proses produksi, mulai dari pengolahan lahan, penyemaian bibit, perawatan, hingga masa panen, dikerjakan langsung oleh warga binaan. Mereka didampingi secara intensif oleh instruktur internal Lapas untuk memastikan kualitas hasil panen memenuhi standar pasar.

Panen buah dan sayuran di Lapas Serui. Foto: Lapas Serui

Kepala Lapas Kelas IIB Serui, Antonio Luis Pui Ximenes Da Costa menyampaikan fokus utama kegiatan ini melampaui sekadar hasil panen fisik. Pihaknya tidak hanya membekali warga binaan dengan keterampilan teknis di bidang perkebunan dan perikanan.

“Lebih dari itu, kami menanamkan etos kerja, rasa tanggung jawab, dan kesiapan mental agar mereka kembali ke masyarakat sebagai pribadi yang produktif,” kata Antonio, Senin 19 Januari 2026.

Antonio menjelaskan produktivitas ini sejalan dengan misi Kemenimipas dalam berkontribusi terhadap Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP). *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Soroti Renovasi Sekolah yang Belum Rampung

23 January 2026 - 23:21 WIT

Pesan Penting Wabup Yapen saat Penyerahan DPA hingga SK Plt OPD

23 January 2026 - 15:55 WIT

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Tinjau Rumah Tak Layak Huni di Kandowarira

22 January 2026 - 22:01 WIT

Pengembangan Kakao, Petani Apresiasi Langkah Pemkab Kepulauan Yapen 

21 January 2026 - 22:13 WIT

TKG Belum Terbayarkan, Komisi C DPRK Kepulauan Yapen Gelar RDP 

21 January 2026 - 21:51 WIT

Kembangkan Kakao Berkelanjutan, Pemkab Kepulauan Yapen Gandeng Investor

21 January 2026 - 13:28 WIT

Trending di BISNIS