Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 6 Dec 2023 21:49 WIT

Polisi Temukan Celana Bercak Darah, Diduga Terkait Kematian Pria di Yahukimo


					Tim gabungan saat melakukan Olah TKP pembunuhan di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Selasa 5 Desember 2023. (Dok Humas Polda Papua) Perbesar

Tim gabungan saat melakukan Olah TKP pembunuhan di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Selasa 5 Desember 2023. (Dok Humas Polda Papua)

KABARPAPUA.CO, Dekai – Aparat  kepolisian terus menyelidiki kasus pembunuhan di Jalan Halabok, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo. Korban bernama Natan (40) tewas bersimbah darah dengan luka bacok.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, kepolisian setempat telah membentuk tim bersama Satgas Ops Damai Cartenz 2023.

“Kapolres Yahukimo AKBP Heru Hidayanto sudah membentuk tim khusus gabungan untuk melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan penyelidikan kasus,” jelasnya, Rabu 6 Desember 2023.

Dalam penyelidikan, kepolisian menemukan sampel darah dan celana bercak darah di sekitar rumah warga. Barang bukti ini disinyalir berkaitan dengan kasus pembunuhan Natan.

Tim gabungan saat melakukan Olah TKP pembunuhan di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Selasa 5 Desember 2023. (Dok Humas Polda Papua)

“Ada temuan barang bukti berupa sampel darah dan 1 buah celana yang terdapat bercak darah di lokasi sekitar rumah warga. Sebelumnya tim berhasil mengamankan 2 orang yang saat ini masih dimintai keterangan,” bebernya.

Benny menyampaikan, Polres Yahukimo saat ini masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap barang bukti temuan tim gabungan. “Kami terkendala minimnya saksi di TKP dan juga minimnya barang bukti pembunuhan tersebut,” tuturnya.

Sebelumnya seorang pria bernama Natan (40) tewas bersimbah darah di Jalan Halabok, Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan pada Selasa 5 Desember 2023.

Natan tewas dengan mengalami luka bacok di leher bagian belakang. Kepolisian pun menduga Natan menjadi korban pembunuhan oleh orang tak dikenal (OTK).*** (Achmad Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 79 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pasukan Gabungan Polda Papua Amankan Bimtek KPPS di Tolikara

23 November 2024 - 23:21 WIT

Polres Mimika Gelar Apel OMPC dan Doa Bersama untuk Pilkada Aman

23 November 2024 - 23:10 WIT

Polda Papua Kirim Pasukan BKO Amankan Pilkada Lanny Jaya

23 November 2024 - 22:16 WIT

Detik-detik PMI Evakuasi 2 Jenazah Korban Penembakan KKB di Puncak

23 November 2024 - 18:10 WIT

PDIP Papua Soal Penangkapan Eks Bupati Biak Numfor: Bagian dari Politisasi

23 November 2024 - 00:23 WIT

Kalenak Murib Dalang Dibalik Pembunuhan 2 Tukang Ojek di Puncak

22 November 2024 - 21:20 WIT

Trending di PERISTIWA