Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA TENGAH · 2 Feb 2024 18:30 WIT

Tekan Inflasi Daerah, Pemprov Papua Tengah Bantu Alat Pertanian hingga Tempat Berjualan


					Box kontainer yang diberikan oleh Pj Gubernur Papua Tengah. (Foto: Pemprov Papua Tengah) Perbesar

Box kontainer yang diberikan oleh Pj Gubernur Papua Tengah. (Foto: Pemprov Papua Tengah)

KABARPAPUA.CO, Nabire– Penjabat Gubernur Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk, S.Sos, MM memberikan bantuan alat pertanian dan boks kontainer bagi pedagang mama-mama Papua. 

Bantuan yang diserahkan berupa 2 unit mesin grinder dan sangrai kopi, mesin giling dan pipil jagung dan 80 unit boks kontainer untuk pedagang mama-mama Papua Tengah. Pihaknya yakin bantuan tersebut dapat menekan angka inflasi di Papua Tengah.

Kegiatan pemberdayaan dan bantuan pendampingan kepada kelompok Orang Asli Papua (OAP) menjadi  program Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (Admindukcapil, PMK). 

“Dinas Admindukcapil, PMK hingga seluruh dinas teknis harus mendorong program peningkatan kesejahteraan OAP, melalui kegiatan identifikasi wirausaha pemula dan pelatihan bisnis bagi masyarakat kampung serta pelatihan menggunakan teknologi tepat guna,” katanya di Nabire, Jumat 2 Februari 2024.

Ribka menginginkan masyarakat bisa mendapat bantuan peralatan mesin usaha, agar dapat menambah kemampuan dan mengembangkan usaha yang ditekuninya.

“Dengan daerah yang baru dimekarkan, kita harus terus membangun dan mensejahterakan masyarakat yang ada di Papua Tengah. Langkah strategis yang diambil harus sesuai dengan karakteristik masyarakat dan kearifan lokal di 8 kabupaten,” katanya.

Pj Gubernur Papua Tengah berikan bantuan kepada pedagang OAP. (Foto: Pemprov Papua Tengah)

Pengendalian Inflasi

Pemprov Papua Tengah yakin dengan pemberdayaan masyarakat bisa mengendalikan inflasi di daerah, karena dengan meningkatnya pendapatan masyarakat, maka harga barang pokok di pasaran dapat terjangkau.

“Bahkan keluarga dapat mandiri memperoleh kebutuhan bahan pokok dengan lebih luas karena tak ada kelangkaan bahan pokok,” ujarnya.

Ribka berharap dengan bantuan yang diberikan kepada masyarakat dapat berdampak pada meningkatkan penghasilan masyarakat.

“Dengan begitu, setiap orang tua dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dan menyekolahkan anak-anaknya,” katanya. *** (Sumber: Pemprov Papua Tengah)

Artikel ini telah dibaca 91 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Maximus Tipagau Dukung Penuh Seminar Gerejawi PGBP di Timika

14 September 2024 - 21:23 WIT

Wejangan John Rettob untuk Aliansi Pemuda Kamoro: Bersatu, Jangan Terpecah Belah

14 September 2024 - 20:01 WIT

Maximus-Peggi Beri Dukungan Moril dan Materil Korban Kebakaran di Timika

13 September 2024 - 21:22 WIT

Upaya Pemprov Papua Tengah Perkuat Fondasi Pembangunan Ekonomi

11 September 2024 - 21:23 WIT

Survei PSI Pilkada Sistem Noken di Papua Tengah: Willem Wandik-Aloysius Giyai Unggul

11 September 2024 - 00:05 WIT

Valentinus Sumito Jabat Pj Bupati Mimika, Ribka Haluk Tekankan soal Netralitas ASN

6 September 2024 - 20:19 WIT

Trending di KABAR PAPUA TENGAH