KABARPAPUA.CO, Serui – Sekretaris Daerah Kepulauan Yapen, Erny Renny Tania, memuji hasil budidaya ikan lele siswa SMP Negeri Anoutourei. Kreatifitas siswa dapat menjadi percontohan sekolah lain.
Pujian ini disampaikan Erny saat menghadiri HUT ke-17 SMPN Anotourei pada Kamis 14 November 2024. Dalam kunjungan, Erny didampingi Asisten I Setda Yapen Edy Nocca Mudumi.
“Luar biasa saya senang sekali dengan suguhan ikan lele dari hasil budidaya SMPN Anotourei yang sangat bergizi. Semoga kedepan SMPN Anotourei dapat menjadi sekolah percontohan di Kepulauan Yapen,” kata Erny.
Dalam kunjungannya, Erny juga mencoba menu sayur hasil kebun yang dikelola siswa SMPN Anotourei. Ia pun menyampaikan terima kasih atas pengabdian para guru yang terus berkarya mencerdaskan anak-anak Papua..
Guru SMPN Anotourei, Kresya Maniani, menyebut ada 12 kolam ikan lele yang dikelola siswa. Pembuatan kolam ikan lele dibantu para orang tua siswa, sedangkan bibit dari pihak sekolah.
“Pembuatan kolam lele ini dibantu oleh orang tua siswa dan bibitnya dibeli sekolah dari Nabire sebanyak 1.300 ekor. Hasilnya telah dijual siswa-siswi yakni sayur kangkung dan lele yang dapat dibeli dengan harga 50 (ribu) per kilonya,” ungkapnya.
Selain budidaya lele, siswa juga mengelola kebun sayur dan apotik hidup. Apotik hidup ini terdiri dari tanaman obat seperti sereh, kencur, kunyit, jahe, temulawak dan takokak (Solanum torvum).
Kepala SMPN Anotaurei, I Nyoman Warte, mengatakan kunjungan pemerintah daerah menjadi kebanggaan bagi para siswa. Ia berharap para siswa dapat meneruskan perjuangan membangun Kepulauan Yapen lebih baik.
“Ini menjadi kebanggaan bagi kami, sebelumnya kami belum pernah mendapatkan perhatian seperti ini. Semoga kedepan anak-anak ini dapat meneruskan perjuangan membangun Kabupaten Kepulauan Yapen lebih baik,” katanya. *** (Ainun Faathirjal)