Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 27 Nov 2024 18:46 WIT

Satgas Ops Damai Cartenz Tangkap KKB Puncak Jaya Oni Enumbi


					Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2024, Kombes Pol Bayu Suseno menunjukkan foto KKB Oni Enumbi. (Polda Papua) Perbesar

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2024, Kombes Pol Bayu Suseno menunjukkan foto KKB Oni Enumbi. (Polda Papua)

KABARPAPUA.COMulia – Satgas Operasi Damai Cartenz 2024 berhasil menangkap KKB Puncak Jaya Oni Enumbi alias Mamberamo alias Bumiwalo.

Penangkapan dilakukan di area Warung Biru, depan Polres Puncak Jaya, Kota Mulia, pada Rabu, 27 November 2024, pukul 11.15 WIT.

Kepala Operasi Damai Cartenz 2024, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos., S.I.K., M.H, membenarkan penangkapan tersebut. Oni Enumbi merupakan KKB Puncak Jaya yang berada di bawah pimpinan Ternus Enumbi.

“KKB Oni Enumbi alias Mamberamo alias Bumiwalo merupakan KKB Puncak Jaya yang dipimpin oleh Ternus Enumbi. Oni Enumbi ditangkap oleh tim kami di area Warung Biru depan Polres Puncak Jaya, Kota Mulia,” kata Faizal.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024, Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno, SH, S.I.K., M.M., MH, menyebut, Oni Enumbi masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polres Puncak Jaya.

Oni Enumbi terlibat dalam penembakan dan pembunuhan personel Satgas Elang pada 17 Maret 2024 di Kampung Kulirik, Distrik Muara, Kabupaten Puncak Jaya.

“Penangkapan Oni Enumbi dilakukan berdasarkan DPO/S-34/04/IV/2024/Reskrim tanggal 25 April 2024.  (Lalu) laporan polisi nomor LP/A/03/III/2024/Res Puncak Jaya/Polda Papua terkait penembakan dan pembunuhan terhadap personel Satgas Elang,” ungkap Bayu.

Saat ini, Oni Enumbi telah diamankan di Posko Satgas Ops Damai Cartenz-2024 di Puncak Jaya. Tim penyidik masih melakukan pemeriksaan intensif untuk mendalami perannya dalam berbagai aksi kriminal di Kabupaten Puncak. *** (Adv/Polda Papua)

Artikel ini telah dibaca 83 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Persiapan Pengamanan Jelang PSU, Kapolda Papua Kunjungi Polres Kepulauan Yapen

9 May 2025 - 07:14 WIT

Karantina Papua Gagalkan Penyelundupan Tiga Ekor Kanguru Tanah

7 May 2025 - 18:50 WIT

Longsor di Kimbeli Tembagapura, 9 Rumah Rusak

6 May 2025 - 18:54 WIT

Jelang Sidang MK, Polres Puncak Jaya Gelar Patroli dan Razia untuk Ciptakan Keamanan

3 May 2025 - 00:16 WIT

Polresta Ungkap Modus Baru Peredaran Narkoba di Kota Jayapura

2 May 2025 - 19:36 WIT

Warga Papua Nugini Tertangkap Tangan di Jayapura Bawa Ganja Siap Edar

1 May 2025 - 16:50 WIT

Trending di PERISTIWA