Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 16 Apr 2024 17:33 WIT

Polisi di Yahukimo Tewas Diserang OTK, Ada Luka Tusuk di Sekujur Tubuh


					Bripka Oktavianus saat mendapat penanganan medis sebelum akhirnya meninggal dunia, Selasa 16 April 2024. (Dok Humas Polda Papua) Perbesar

Bripka Oktavianus saat mendapat penanganan medis sebelum akhirnya meninggal dunia, Selasa 16 April 2024. (Dok Humas Polda Papua)

KABARPAPUA.CO, Dekai – Polres Yahukimo tengah berduka. Seorang anggotanya Bripka Oktavianus meninggal dunia usai diserang orang tak dikenal di Jalan Pasar Baru, Selasa 16 April 2024.

Bripka Oktavianus meninggal dunia dengan mengalami luka tusuk pada sekujur tubuhnya. Peristiwa ini terjadi sekitar 200 meter dari Polres Yahukimo di Distrik Dekai.

Kapolres Yahukimo AKBP Heru Hidayanto saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Bripda Oktavianus ditemukan meninggal dunia yang diduga akibat dianiaya OTK dan rencana jenazah akan dievakuasi ke Jayapura,” kata Heru.

Heru menduga peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIT. Saat itu, pihaknya  menerima laporan adanya penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia sekitar 200 meter dari Polres Yahukimo.

“Korban mengalami luka tusukan di sekujur tubuh pada sisi tangan kanan dan kiri, bagian belakang dan luka sobekan pada bagian belakang leher korban. Anggota masih melakukan penyelidikan dan melaksanakan olah tempat kejadian perkara (TKP),” ungkapnya.

Tiga Orang Diamankan di Sekitar Lokasi

Anggota Polres Yahukimo menunjukkan lokasi penusukan anggota polisi di Distrik Dekai, Selasa 16 April 2024. (Dok Humas Polda Papua)

Saat ini, kata Heru, Polres Yahukimo telah mengamankan tiga orang untuk dimintai keterangan terkait kasus penyerangan tersebut. Mereka masing-masing berinisial UH (18), ARH (19) dan RW (21).

“Pasca insiden itu, anggota dari Polres Yahukimo dan Satgas Damai Cartenz melakukan penyisiran dan mengamankan tiga orang di sekitar lokasi. Ketiganya lalu dibawa ke Mapolres Yahukimo untuk dimintai keterangan,” terangnya.

Polres Yahukimo saat ini masih mendalami kasus penyerangan terhadap anggotanya untuk mengungkap pelaku dan motif. Kepolisian setempat juga telah meningkatkan patroli di sekitar Kota Dekai, Ibukota Kabupaten Yahukimo. *** (Achmad Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 63 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Kodim Jayawijaya Kawal Penyelesaian Bentrok Antarwarga di Wamena

3 October 2024 - 23:32 WIT

Pemkab Nduga Percepat Penyelesaian Pertikaian Antarwarga

3 October 2024 - 22:44 WIT

Bukti Polres Nabire Perang Lawan Narkotika

2 October 2024 - 15:49 WIT

Pesawat Smart Air Bawa Beras Bantuan Tergelincir di Homero Intan Jaya

2 October 2024 - 15:30 WIT

Pj Bupati Nduga Datangi Lokasi Pertikaian Antarwarga: Jangan Lagi Ada Korban Jiwa

2 October 2024 - 13:54 WIT

Brigpol Kiki Korban Penembakan OTK Dimakamkan di Keerom

28 September 2024 - 19:57 WIT

Trending di PERISTIWA