Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 2 Mar 2024 16:48 WIT

Pleno Rekapitulasi Suara Dimulai, Pj Bupati Yapen Harap Tak Terjadi Pertikaian


					Ketua KPU Kepulauan Yapen, Zakeus Rumpedai menabuh tifa sebagai tanda pembukan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara tingkat kabupaten, Sabtu 2 Maret 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Ketua KPU Kepulauan Yapen, Zakeus Rumpedai menabuh tifa sebagai tanda pembukan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara tingkat kabupaten, Sabtu 2 Maret 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepulauan Yapen membuka rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat kabupaten di Hotel Maureen Serui, Sabtu 2 Maret 2024.

Pleno terbuka akan berlangsung tiga hari hingga 4 Maret2024. Pleno dihadiri Komisioner KPU, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), perwakilan partai politik serta 17 PPD. Aparat TNI-Polri menjaga ketat proses pleno.

Penjabat Bupati Kepulauan Yapen, Welliam Manderi berharap rapat pleno dapat berjalan tertib, aman dan lancar sesuai mekanisme ketentuan yang berlaku, serta tidak terjadi pertikaian.

”Meskipun hasil pleno nanti tidak sesuai ekspektasi, saya harap menjadi sebuah pembelajaran dan kedewasaan dalam sebuah kompetisi demokrasi agar ajang Politik ini dapat dinilai baik di mata masyarakat,” pesannya.

4 TPS Sukses Laksanakan PSU

Peserta pemilu dari partai politik turut hadir dalam pembukan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara tingkat kabupaten di Kepulauan Yapen, Sabtu 2 Maret 2024. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Ketua KPU Kepulauan Yapen, Zakeus Rumpedai menjelaskan, rapat pleno terbuka ini telah mulai serentak sejak 17 Februari hingga 5 Maret 2024. Menurutnya, pemilu telah berjalan baik meski terdapat catatan di tingkat kabupaten.

KPU Yapen  mendapat rekomendasi dari Bawaslu untuk melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU). Sebanyak 4 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kepulauan Yapen melaksanakan PSU.

TPS tersebut meliputi, TPS 026 Kelurahan Serui Kota, TPS 001 Kampung Wanampompi Distrik Angkaisera, TPS 001 TPS Mandiri Distrik Yapen Barat, dan TPS 001 Kampung Wimoni Distrik Yapen Barat.

“Kami berharap pleno ini dapat berjalan lancar. Kita dapat menyelesaikan kondisi yang terjadi dengan meluruskan, menyandingkan data data hasil pemilihan kita,” ucapnya. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 174 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Umat Hindu di Kepulauan Yapen Gelar Tawur Agung Kesanga 

29 March 2025 - 13:55 WIT

11 Warga Binaan Lapas Serui Terima Remisi Khusus Jelang Idulfitri

28 March 2025 - 21:35 WIT

Rangkaian Persiapan Perayaan Nyepi Umat Hindu di Kepulauan Yapen

28 March 2025 - 00:56 WIT

Harapan Kalapas Serui ke Anggota DPR RI Tonny Tesar dalam Kunkernya

28 March 2025 - 00:22 WIT

Pemkab Waropen Serahkan Bantuan kepada Korban Kebakaran Pasar Urfas

27 March 2025 - 22:38 WIT

Buka FPD, Wabup Kepulauan Yapen: Utamakan Program Kebutuhan Masyarakat

27 March 2025 - 22:20 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN