Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA · 11 Jun 2024 21:37 WIT

Pemkot Jayapura Agendakan Kerja Bakti Massal: Aktivitas Perkantoran Dihentikan


					Penjabat Wali Kota Jayapura, Christian Sohilait saat coffee morning bersama paguyuban, Selasa 11 Juni 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku) Perbesar

Penjabat Wali Kota Jayapura, Christian Sohilait saat coffee morning bersama paguyuban, Selasa 11 Juni 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

KABARPAPUA.COKota Jayapura – Pemerintah Kota Jayapura mengagendakan kerja bakti massal untuk membersihkan sampah di ibukota  Papua. Dalam pelaksanaannya, semua aktivitas perkantoran hentikan, termasuk kampus.

Agenda ini disampaikan Penjabat Wali Kota Jayapura, Christian Sohilait usai coffee morning bersama paguyuban se-Kota Jayapura di Mercure Hotel, Selasa 11 Juni 2024.

“Tidak ada aktivitas di hari itu, mulai dari kantor, kampus, perbankan semua kita hentikan untuk bersama-sama kerja bakti hari itu bersihkan kota ini,” ucap Christian penuh semangat.

Menurut dia, usulan kerja bakti membersihkan Kota Jayapura merupakan hal yang baik. Apalagi semangat menjaga keindahan kota datang dari paguyuban yang ada di wilayah Kota Jayapura.

“Ini menjadi usulan yang menarik untuk kebersihan kota ini,  dan saya akan menindaklanjutinya dengan membuat surat edaran walikota,” kata Christian.

Penjabat Wali Kota Jayapura, Christian Sohilait foto bersama Forkopimda dan Paguyuban usai coffee morning, Selasa 11 Juni 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

Christian menjelaskan coffee morning ini bagian dari upaya mendengar masukan dari stakeholder. Pertemuan diawali dengan paguyuban dan akan berlanjut bersama para ondoafi, BEM, komunitas serta tokoh agama.

“Masukan yang diutarakan para perwakilan warga ini menjadi evaluasi bagi pemerintah kota Jayapura. Hal ini menjadi evaluasi bagi kita, dan nanti kita akan lihat bisa eksekusi di bagian mana,” ucapnya.

Dalam coffee morning itu, paguyuban mengeluhkan masalah banjir, sampah hingga penerangan jalan yang sering padam. Keluhan lain adalah tindak kejahatan yang sering terjadi di lingkungan tempat tinggal.

“Ada beberapa yang menyampaikan keluhan tentang kinerja pemerintah, ada yang menyampaikan  tentang kinerja keamanan hingga permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka,” ungkapnya. *** (Natalya Yoku)

Artikel ini telah dibaca 44 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pemkot Jayapura Apresiasi Kapolresta Dukung Program Swasembada Pangan Prabowo

21 November 2024 - 19:59 WIT

Angka Konsumsi Ikan di Kota Jayapura Naik Jadi 93,5 Persen

21 November 2024 - 19:19 WIT

Kemenag Papua Tingkatkan Transparansi Informasi Lewat Ngobrol Bareng Media Lokal

19 November 2024 - 19:55 WIT

Over Target, Imigrasi Jayapura Optimis PNBP 2024 Tembus Rp 7,4 Miliar

15 November 2024 - 19:02 WIT

Awal 2025, Pemkot Jayapura Ekspor Perdana Ikan Tuna ke Jepang dan Amerika

14 November 2024 - 21:48 WIT

KSOP Jayapura: Realisasi PNBP 2024 Over Target, Kini Capai Rp4,16 Miliar

6 November 2024 - 17:20 WIT

Trending di KABAR PAPUA