Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR JAYAPURA · 6 Jun 2023 23:44 WIT

Pemkab Jayapura Dorong Pemerintah Distrik Kembangkan Potensi Wisata


					Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo. (Foto dok: jayapurakab.go.id) Perbesar

Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo. (Foto dok: jayapurakab.go.id)

KABARPAPUA.CO, Jayapura – Penjabat Bupati (Pj) Kabupaten Jayapura, Triwarno Purnomo mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura mendorong pemerintah distrik dalam hal ini kepala distrik untuk mengembangkan potensi wisata yang ada di wilayah mereka masing-masing.

Alasannya, kata Triwarno dari instruksi atau perintah tersebut diturunkan ke distrik-distrik, karena saat ini dirinya akan lebih fokus melihat pengembangan pariwisata di Bumi Kenambai Umbai. “Ini saya akan lombakan dan setiap distrik harus minimal mempunyai satu potensi wisata yang dapat meningkatkan pendapatan aslidaerah (PAD),” terangnya.

Selain itu, lanjut Triwarno, distrik-distrik yang menang dalam pengembangan atau penataan wisata bakal mendapatkan hadiah. “Jadi, kepada sekda tolong koordinasi dengan semuanya,” paparnya.

Alasan berikutnya dari mandat tersebut, kata Triwarno, harus segera dilakukan karena pada 15 Juni 2023 mendatang, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Salahuddin Uno berencana mengunjungi Kabupaten Jayapura.

“Hal ini sudah harus kita siapkan dengan waktu yang ada. Mari kita manfaatkan dengan baik, agar di saat pak menteri datang, itu ada spot-spot wisata yang bisa kita tampilkan ketika beliau tiba di sini,” ujar Triwarno. ***

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pemkab Jayapura Gelar Doa Lintas Agama untuk Pilkada Damai

2 September 2024 - 17:57 WIT

Pilkada Jayapura, Ketua DAS Sentani Ingatkan Jangan Salah Pilih Pemimpin

31 August 2024 - 20:53 WIT

Koalisi Nusantara Bersatu Deklarasikan Paslon TEPAD Maju Pilkada Jayapura

28 August 2024 - 22:54 WIT

Pertama Daftar ke KPU Jayapura, Paslon ALGITO Naik Sepeda Motor

27 August 2024 - 23:40 WIT

Selain Buka Formasi CPNS 2024, Pemkab Jayapura Butuh 1.064 Tenaga PPPK

26 August 2024 - 17:35 WIT

Festival Bahari Teluk Tanah Merah 2024, Menjaga Laut Merawat Budaya

24 August 2024 - 20:52 WIT

Trending di KABAR JAYAPURA