Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR JAYAPURA · 1 Nov 2024 19:26 WIT

Pemkab Jayapura Canangkan Gerakan Tanam Kelapa Hijau Pendek


					Pernanaman kelapa hijau di Kabupaten Jayapura. Foto: Jayapurakab.go.id Perbesar

Pernanaman kelapa hijau di Kabupaten Jayapura. Foto: Jayapurakab.go.id

KABARPAPUA.CO, Sentani Pemerintah Kabupaten Jayapura menggelar kerja bakti Jayapura bersih, Jumat 1 November 2024 di Kawasan Perkantoran Bupati Gunung Merah Sentani.

Kerja bakti Jayapura bersih ditandai dengan penanaman bibit pohon kelapa yang konon menurut cerita, air dan isinya jika diminum dan dimakan berkhasiat menyembuhkan sejumlah penyakit.

Kelapa yang ditanam itu berasal dari Kampung Ormu Wari, Distrik Ravenirara. Masyarakat setempat menyebutnya dengan Kelapa Hijau Pendek atau dengan bahasa setempat disebut Nu Matkwe.

Pj. Bupati Jayapura, Semuel Siriwa, usai melakukan penanaman kepada awak media mengatakan, dengan ditanamnya kelapa Nu Matkwe, maka proses penanaman menjadi pertanda dicanangkannya gerakan menanam kelapa hijau pendek di Kabupaten Jayapura.

“Kami melihat bahwa kelapa ini memiliki potensi yang cukup baik untuk dikembangkan, selain untuk dikonsumsi tetapi juga menjadi tanaman yang berkhasiat,” ujarnya.

Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui instansi teknis akan memperbanyak bibit kelapa selanjutnya akan ditanam di setiap titik-titk hijau di area Gunung Merah.

Kata Pj. Bupati, bibit-bibit kelapa yang akan diperbanyak oleh pemerintah akan didistribusikan ke masyarakat luas, agar masyarakat juga bisa menanam pada lokasi masing-masing. (*)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Jelang 62 Tahun Integrasi Papua ke NKRI, BMP-RI Gelar Ziarah ke Makam Marthen Indey

30 April 2025 - 20:56 WIT

Guna Perbaiki Pelayanan Kesehatan, Wabup Jayapura Kunjungi RSUD Yowari

24 April 2025 - 00:50 WIT

Yunus Wonda dan Haris Richard Yocku Resmi Pimpin Kabupaten Jayapura

25 March 2025 - 16:41 WIT

Warga Sentani Antusias Sambut Program Cek Kesehatan Gratis

10 February 2025 - 18:47 WIT

Mulai 1 Februari, Motor Bisa Masuk Bandara Sentani Lewat Pintu Utama

31 January 2025 - 19:02 WIT

Media Apresiasi Pemkab Jayapura Lunasi Pembayaran Kerja Sama Pemberitaan

21 January 2025 - 17:57 WIT

Trending di KABAR JAYAPURA