KABARPAPUA.CO, Serui– Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Kepulauan Yapen melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah dalam rangka penyusunan rencana kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026.
Musyawarah dilaksanakan di Gedung Silas Papare Serui yang dibuka oleh Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy yang di Wakili Bupati Roi Palunga, Kamis 10 April 2025.
RKPD bertujuan menggambarkan permasalahan pembangunan daerah dan indikasi program yang akan dilaksanakan untuk periode satu tahun ke depan.
Bupati Benyamin Arisoy dalam sambutanya mengatakan Musrenbang merupakan wujud perencanaan pembangunan partisipatif sebagai pola pendekatan perencanaan pembangunan yang melibatkan peran masyarakat secara langsung dalam proses pengambilan keputusan untuk kepentingan umum.

Foto bersama usai Pembukaan musyawarah perencanaan pembangunan.
Foto: Ainun Faathirjal/Kabarpapua.co
Di mana agenda ini sesuai amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, dengan tujuan agar perencanaan pembangunan benar-benar mencerminkan kondisi riil yang ada di masyarakat.
Serta Berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 2025 tentang Pedoman Penyusunan RPJMD dan Renstra Perangkat Daerah Tahun 2025-2029.
“Tahun ini akan disusun dokumen RPJMD yang dilakukan secara simultan dan terkoordinasi dengan penyusunan Renstra dan Renja perangkat daerah serta dokumen RKPD tahun 2026,” jelasnya.
Benyamin berharap, musyawarah ini dapat memberikan kontribusi pemikiran terbaik berupa usulan-usulan prioritas pembangunan yang benar- benar langsung menyentuh kebutuhan masyarakat baik pada aspek pemerataan pembangunan, pemerintahan, pelayanan publik maupun pemberdayaan masyarakat demi terwujudnya Yapen Rumah kita yang berkeadilan, unggul dan sejahtera. *** (Ainun Faathirjal)