Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 27 Jan 2024 00:13 WIT

Lewat Turnamen Basket, Bawaslu Yapen Ajak Pemilih Muda Wujudkan Pemilu Damai 


					Ketangkasan para pemain saat mengiring bola ke ring dalam turnamen basket 3x3 Gang Coffee Serui. (KabarPapua.co/.Ainun Faathirjal)
Perbesar

Ketangkasan para pemain saat mengiring bola ke ring dalam turnamen basket 3x3 Gang Coffee Serui. (KabarPapua.co/.Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui– Bawaslu Kabupaten Kepulauan Yapen menghadiri pembukaan Gang Coffe Turnamen Basket 3×3 Season 3 di Lapangan Basket SMA Negeri 1 Serui, Kamis 25 Januari 2024.

Turnamen basket berlangsung 25-27 Januari 2024 dengan mempertemukan 18 tim lawan yang akan memperebutkan posisi sebagai Juara.

Melalui Wawancara bersama tim KabarPapua.co, anggota Bawaslu Kepulauan Yapen, Salmo Robaha mengatakan kegiatan sangat bermanfaat dalam pengembangan potensi muda, termasuk menjaga solidaritas dan sportivitas menuju Pemilu Damai 2024.

Anggota Bawaslu Yapen hadir pada pembukaan turnamen basket 3×3 Season 3. (KabarPapua.co/.Ainun Faathirjal)

“Bawaslu Kepulauan akan terus memberikan dukungan serta support kepada pemuda yang mengikuti turnamen basket 3×3 ini,” jelasnya.

Kata Salmo, kegiatan seperti ini bisa digunakan sekaligus sebagai sarana sosialisasi Bawaslu untuk menggali potensi anak muda pada bidang olahraga,  serta menyambut pesta demokrasi yang akan dilaksanakan 14 Februari 2024.

“Kami mengimbau untuk pemilih muda dapat terus membangun kebersamaan dan kekompakan dalam menciptakan Pemilu damai 2024 yang bersih, jujur adil dan damai,” ajaknya. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 119 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bupati Yapen Dorong Hasil Sidang Majelis II GBI Teluk Cenderawasih Lebih Inovatif

25 April 2025 - 22:01 WIT

Fakta Baru Persidangan Pilkada Puncak Jaya di MK

25 April 2025 - 21:45 WIT

Tonny Tesar Serahkan Bantuan Pembangunan Gereja Getsemani Mawei

25 April 2025 - 13:10 WIT

Kementerian PUPR Serahkan Dua Jembatan Gantung ke Pemkab Kepulauan Yapen

25 April 2025 - 11:35 WIT

GOW Kepulauan Yapen Gelar Peringatan Hari Kartini ke-146 dan Halalbihalal

24 April 2025 - 23:02 WIT

Bupati Kepulauan Yapen Tutup Diklat Prajabatan CPNS dan Orientasi PPPK Formasi 2021

24 April 2025 - 22:24 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN