KABARPAPUA.CO, Asmat – Bupati Asmat Elisa Kambu melantik 87 tenaga pendidik Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2023. Pelantikan berlangsung di Aula Wiyata Mandala, Kamis 4 Juli 2024.
Pelantikan PPPK ditandai dengan pengambilan sumpah janji serta penyerahan Surat Keputusan (SK) tenaga pendidik. Pengambilan sumpah disaksikan Sekda Asmat dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Bupati Asmat, Elisa Kambu, dalam sambutannya menyampaikan perjanjian kerja sewaktu-waktu bisa terjadi pemutusan hubungan kerja dengan pemerintah. Pemutusan hubungan kerja terjadi lewat evaluasi kinerja.
Untuk itu, Elisa meminta tenaga pendidik fokus melaksanakan tugas. Selain itu juga membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat di daerah tempat tugas.
“Kalian perlu mengucapkan syukur, karena dari sekian banyak orang yang mengikuti test. Kalian yang terpilih, untuk itu melaksanakan tugas dengan baik. Mendedikasikan diri untuk bangsa negara dengan kerja nyata,” pesannya.
Pada kesempatan itu, Elisa juga meminta Kepala Dinas Pendidikan Asmat untuk segera mengirim para tenaga pendidik ini berdasarkan SK penempatan.
“Laksanakan tugas sesuai dengan tempat tugas. Kerjakan tugasmu sesuai dengan perjanjian yang telah ditandatangani. Jika tidak melaksanakan tugas maka kalian telah melanggar janji kalian,” tandasnya. *** (Abdel Syah)