Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 19 Dec 2023 13:37 WIT

Kerukunan Keluarga Kawanua Gelar Natal Bersama di Situs Samratulangi Serui


					Penampilan tari remaja Kerukunan Keluarga Kawanua Yapen pada Natal Bersama, Senin 18 Desember 2023. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Penampilan tari remaja Kerukunan Keluarga Kawanua Yapen pada Natal Bersama, Senin 18 Desember 2023. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Kerukunan Keluarga Kawanua Kabupaten Kepulauan Yapen menggelar perayaan Natal di halaman Rumah Bekas Pengasingan Pahlawan Samratulangi yang berasal dari Sulawesi Utara, Senin 18 Desember 2023.

Natal bersama diawali dengan Ibadah yang dipimpin Pendeta Steven Kawilarang. Perayaan berlangung menyanyikan puji-pujian, pemberian persembahan hingga tarian remaja Kawanua.

Perayaan Natal dihadiri Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Yapen, Johanes Ken Renmaur mewakili Penjabat Bupati Welliam Manderi.

Momentum Perekat Tali Persaudaraan

Suasana Natal brsama Keluarga Kawanua Kabupaten Kepulauan Yapen di Situs Samratulangi Serui, Senin 18 Desember 2023. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Dalam sambutanya, Welliam Manderi berharap momentum Natal dan Tahun Baru menjadi perekat tali kasih dan persaudaraan di Kepulauan Yapen. “Semoga sukacita Natal melandasi kehidupan keluarga Kawanua,” ucapnya.

Ia berpesan untuk tidak merayakan Natal dalam kekhawatiran melainkan sebaliknya dengan penuh keyakinan bahwa Yesus terlahir ke dunia untuk umatnya.

Sementara itu, Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua Yapen, Alpend Pakasi berpesan kepada masyarakat Kawanua untuk saling menopang dalam kebersamaan.

“Saling menopang ini dilandasi oleh kasih Kristus ,seperti pesan dari Pangeran Samratulangi yakni “Sitou Timou Tomou Tou” yang artinya orang hidup menghidupkan orang lain,” tuturnya. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 185 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Soroti Renovasi Sekolah yang Belum Rampung

23 January 2026 - 23:21 WIT

Pesan Penting Wabup Yapen saat Penyerahan DPA hingga SK Plt OPD

23 January 2026 - 15:55 WIT

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Tinjau Rumah Tak Layak Huni di Kandowarira

22 January 2026 - 22:01 WIT

Pengembangan Kakao, Petani Apresiasi Langkah Pemkab Kepulauan Yapen 

21 January 2026 - 22:13 WIT

TKG Belum Terbayarkan, Komisi C DPRK Kepulauan Yapen Gelar RDP 

21 January 2026 - 21:51 WIT

Kembangkan Kakao Berkelanjutan, Pemkab Kepulauan Yapen Gandeng Investor

21 January 2026 - 13:28 WIT

Trending di BISNIS