Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 17 Feb 2025 22:54 WIT

Kapolres Nabire Berhasil Meredam Aksi Pelajar Protes MBG


					Kapolres Nabire di tengah pelajar yang manlak MBG. Foto: Agies Pranoto. Perbesar

Kapolres Nabire di tengah pelajar yang manlak MBG. Foto: Agies Pranoto.

KABARPAPUA.CO, Nabire- Kapolres Nabire, AKBP Samuel D. Tatiratu berhasil meredam  aksi protes pelajar SMA/SMK di Nabire yang menolak program Presiden Prabowo Subianto – Makan Bergizi Gratis (MBG).

Kapolres mengakui dari hasil pemeriksaan yang dilakukan dari para pelajar, diketahui aksi tersebut ada yang memprovokasi.

“Pihak yang memprovokasi dari luar ini yang sementara didalami. Kami menemukan beberapa bukti, ada bahan yang digunakan untuk memprovokasi dan telah diamankan,” jelasnya, Senin 17 Februari 2025. 

Dirinya menjelaskan aksi tersebut sangat merugikan para siswa yang harusnya menimba ilmu, justru malah mengikuti unjuk rasa penolakan program pemerintah.

Apalagi program tersebut dari pusat yang tentunya sudah diawasi secara langsung oleh para ahli dalam bidangnya. “Jangan ada sampai pemikiran yang menjerumuskan. Ini demi kebaikan para siswa,” jelasnya.

Dalam pertemuan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire, Dina Pidjer mengapresiasi langkah kepolisian dalam meredam aksi protes tersebut.

“Program MBG telah disosialisasikan kepada pihak sekolah, terkait pelaksanaan MBG di Kabupaten Nabire masih dalam proses dan masih menunggu arahan lanjutan. Kami masih mendata jumlah siswa dari sekolah,” katanya. *** (Agies Pranoto) 

Artikel ini telah dibaca 111 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Ribuan Personel Meriahkan Natal Bersama Polda Papua di Auditorium Uncen

20 January 2026 - 09:39 WIT

Peringatan Keras Ketua Adat Lapago Kota Jayapura untuk TPN-OPM

19 January 2026 - 22:24 WIT

Tokoh Agama Papua: TPN-OPM, Hentikan Kekerasan terhadap Warga Sipil di Yahukimo

19 January 2026 - 15:48 WIT

Lapas Kelas IIA Abepura Tegaskan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik

17 January 2026 - 18:23 WIT

Korban Perahu Ketinting di Asmat Ditemukan Tak Bernyawa

15 January 2026 - 16:55 WIT

Polsek Sota Dampingi Petani hingga Panen Jagung di Ujung Timur Indonesia

15 January 2026 - 10:54 WIT

Trending di PERISTIWA