Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 5 Dec 2025 07:30 WIT

Empat Distrik di Yapen Masuk Usulan Pembangunan Kampung Nelayan


					Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kepulauan Yapen, Daniel Reba. Foto: Ainun Faathirjal/Kabarpapua.co Perbesar

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kepulauan Yapen, Daniel Reba. Foto: Ainun Faathirjal/Kabarpapua.co

KABARPAPUA.CO, Serui– Dinas Perikanan Kabupaten Kepulauan Yapen mengusulkan empat kampung untuk masuk dalam Program Kampung Nelayan Merah Putih dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Usulan tersebut telah diajukan sejak awal 2025 dan menargetkan pembangunan kampung nelayan di empat distrik berbeda.

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kepulauan Yapen, Daniel Reba, menjelaskan lokasi yang diusulkan meliputi Kampung Turu di Distrik Yapen Selatan, Kampung Sere-Sere di Distrik Yapen Timur, Kampung Nurawi di Distrik Poom, serta Kampung Papuma di Distrik Yapen Barat.

“Setiap lokasi memiliki potensi perikanan yang kuat dan strategis untuk dikembangkan sebagai pusat produksi,” ujar Daniel, Kamis 4 Desember 2025.

Daniel bilang,  pembangunan kampung nelayan bertujuan memperkuat sentra-sentra perikanan di kawasan pesisir. Hasil tangkapan dari berbagai sentra ini nantinya akan dibawa ke tingkat kabupaten untuk dipasarkan antar pulau.

“Program ini menjadi pusat penguatan sektor perikanan. Kami ingin memastikan bahwa produksi nelayan dapat terserap dan memiliki nilai jual lebih baik,” jelasnya.

Tahun  2026, KKP dijadwalkan melakukan kunjungan ke empat lokasi usulan tersebut untuk melakukan uji petik kelayakan.

“Setelah dilakukan peninjauan oleh pihak kementerian, kami berharap keempat kampung ini dapat ditetapkan sebagai lokasi pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih,” katanya.

Program ini diharapkan menjadi pendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir. Selain membangun pelabuhan perikanan, pemerintah juga merencanakan fasilitas pendukung seperti pabrik es, sentra kuliner, dan pusat pemasaran hasil tangkapan.

“Kami mengajak para nelayan untuk bersama-sama mendukung program ini, sehingga dapat membawa manfaat besar bagi pembangunan sektor perikanan di Kabupaten Kepulauan Yapen ke depan,” Daniel berujar. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 243 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Soroti Renovasi Sekolah yang Belum Rampung

23 January 2026 - 23:21 WIT

Pesan Penting Wabup Yapen saat Penyerahan DPA hingga SK Plt OPD

23 January 2026 - 15:55 WIT

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Tinjau Rumah Tak Layak Huni di Kandowarira

22 January 2026 - 22:01 WIT

Pengembangan Kakao, Petani Apresiasi Langkah Pemkab Kepulauan Yapen 

21 January 2026 - 22:13 WIT

TKG Belum Terbayarkan, Komisi C DPRK Kepulauan Yapen Gelar RDP 

21 January 2026 - 21:51 WIT

Kembangkan Kakao Berkelanjutan, Pemkab Kepulauan Yapen Gandeng Investor

21 January 2026 - 13:28 WIT

Trending di BISNIS