Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR ASMAT · 18 Dec 2023 16:51 WIT

Bupati Asmat Tak Toleransi ASN dan Honorer Terlibat Politik Praktis


					Bupati Asmat Elisa Kambu saat arahan di hadapan ratusan pegawai negeri dan tenaga honorer di Gedung Wiyata Mandala, Senin 18 Desember 2023. (KabarPapua.co/Abdel Syah) Perbesar

Bupati Asmat Elisa Kambu saat arahan di hadapan ratusan pegawai negeri dan tenaga honorer di Gedung Wiyata Mandala, Senin 18 Desember 2023. (KabarPapua.co/Abdel Syah)

KABARPAPUA.CO, Asmat – Bupati Asmat, Elisa Kambu menegaskan tidak akan menoleransi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer yang terlibat dalam politik praktis.

Menurut Elisa Kambu, ASN dan tenaga honorer harus netral dalam Pemilu 2024. Ia memastikan akan ada konsekuensi bagi pegawai yang ketahuan melanggar atau terlibat politik praktis.

“Saya tegaskan dan saya ingatkan, pegawai harus netral, tidak bolah terlibat politik praktis. Apalagi tenaga honorer, jika ketahuan maka tidak ada toleransi dan ada konsekuensinya,” tegas Elisa Kambu, Senin 18 Desember 2023.

Tiga Pesan Penting bagi ASN dan Honorer

Dalam arahan di hadapan ratusan pegawai negeri dan tenaga honorer di Gedung Wiyata Mandala, Elisa Kambu mengingatkan tiga pesan penting yang perlu pegawai ketahui.  Pertama, tingkatkan kinerja pelayanan.

Kedua, loyalitas terhadap pekerjaan dan kepada pimpinan. Ketiga, ASN atau tenaga honor harus beretika. “Saat ini saya liat ada sejumlah pegawai mapun tenaga honor tidak memilik etika yang baik terhadap pimpinan di lingkungan kerjanya. Kita harus menghargai orang lain,” kata Elisa Kambu. *** (Abdel Syah)

Artikel ini telah dibaca 134 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

58 Hari Mengabdi, Pjs Bupati Asmat Serahkan Amanah Kepimpinan 

25 November 2024 - 20:01 WIT

Kronologi Kecelakaan Maut di Jalan Trans Wamena-Karubaga Usai Hadiri Kampanye Akbar

25 November 2024 - 19:07 WIT

Jejak Energi Dapur Minyak Tanah ke Elpiji di Asmat

31 October 2024 - 20:09 WIT

Menjaga Asa Warga Pedalaman Kala Energi Surya Terangi Belantara Asmat

30 October 2024 - 16:00 WIT

25 Anggota DPRD Asmat Resmi Dilantik, Pjs Bupati Willem Ajak Bersinergi

22 October 2024 - 20:29 WIT

Pimpin Apel Terakhir, Elisa Kambu Minta ASN Asmat Tetap Jaga Kebersamaan

19 September 2024 - 22:57 WIT

Trending di KABAR ASMAT