Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR ASMAT · 2 May 2024 14:14 WIT

Bintara Remaja Perkuat Polres Asmat, Propam Ingatkan Hindari Miras


					Wakapolres Asmat Kompol Sutardi menyambut bintara remaja angkatan 50. (Dok Polres Asmat) Perbesar

Wakapolres Asmat Kompol Sutardi menyambut bintara remaja angkatan 50. (Dok Polres Asmat)

KABARPAPUA.CO, Asmat – Kepolisian Resor (Polres) Asmat mendapat penambahan belasan bintara remaja angkatan 50 untuk memperkuat wilayah Kabupaten Asmat, Papua Selatan.

Penyambutan berlangsung sederhana dengan dipimpin Wakapolres Asmat Kompol Sutardi. Penjemputa turut dihadiri  Kasat Binmas AKP Muhammad Jafar, Kasi Propam Ipda Muhammad Yusuf dan  Kasat Polair Ipda Dito A. Ilmuwanto.

Wakapolres Asmat, Kompol Sutardi  menjelaskan, bintara remaja ini akan memulai penugasan di wilayah Polres Asmat. Total 15 bintara remaja yang akan ditempatkan di wilayah berjuluk negeri seribu sungai.

“Penempatan bintara angkatan 50 Polres Asmat sebanyak 15 personel. Saya mengucapkan selamat datang kepada adik-adik saya bintara remaja angkatan 50 di Polres Asmat,” ucapnya sembari menyambut bintar remaja.

Sutardi meminta bintara remaja bersikap dewasa secara mental  dan siap melaksanakan tugas di wilayah hukum Polres Asmat. Di mana dalam melaksanakan tugas, personel dituntut bekerja maksimal.

“Dipundak kalian telah terpasang pangkat Brigadir Polisi Dua dengan pangkat tersebut kalian dituntut dewasa secara mental dengan dinamika dan kondisi wilayah yang berlumpur. Kita dituntut untuk bekerja semaksimal mungkin,” katanya.

Kasi Propam Ipda Muhammad Yusuf meminta seluruh bintara remaja untuk tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun. Ia juga mengingatkan bintara remaja menghindari mengonsumsi minuman keras (miras). *** (Rilis)

Artikel ini telah dibaca 58 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Jejak Energi Dapur Minyak Tanah ke Elpiji di Asmat

31 October 2024 - 20:09 WIT

Menjaga Asa Warga Pedalaman Kala Energi Surya Terangi Belantara Asmat

30 October 2024 - 16:00 WIT

25 Anggota DPRD Asmat Resmi Dilantik, Pjs Bupati Willem Ajak Bersinergi

22 October 2024 - 20:29 WIT

Pimpin Apel Terakhir, Elisa Kambu Minta ASN Asmat Tetap Jaga Kebersamaan

19 September 2024 - 22:57 WIT

Serahkan DPPA Perubahan ke OPD, Wabup Asmat Ingatkan Jauhi KKN

18 September 2024 - 22:19 WIT

Pesan Bupati Asmat saat Melepas Kontingen Pesparawi

16 September 2024 - 18:56 WIT

Trending di KABAR ASMAT