KABARPAPUA.CO, Serui – Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kepulauan Yapen terus menggencarkan sosialisasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pilkada 2024.
Sosialisasi ini untuk mencegah ASN tidak netral dalam Pilkada. Beberapa diantaranya soal pemberian dukungan kepada pasangan calon, menjadi anggota atau pengurus partai politik.
Selain itu juga menghindari kegiatan yang mengarah pada keberpihakan sampai dengan ikut sebagai peserta kampanye paslon.
“Sosialisasi ini bertujuan untuk memastikan ASN menjaga netralitas. Apalagi ASN memiliki tugas utama sebagai pelayan masyarakat,” ujar Koordinator Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kepulauan Yapen, Harold Jandedai.
ASN Harus Profesional
Sementara itu, Kabid Pengembangan BKPSDM Pemda Kabupaten Kepulauan Yapen, Aser Pongokrete, dalam arahannya menyebut pentingnya ASN dalam menjaga sikap dalam Pilkada 2024.
Ia pun mengingatkan ASN tidak mudah terpengaruh dan memihak pasangan calon pada Pilkada. Paling penting, tidak mengganggu tugas utama sebagai pelayan masyarakat.
“Sesuai dengan Asas Netralitas Pasal Huruf F UU 20/2023, setiap ASN tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan lain di luar kepentingan bangsa dan Negara,” ujarnya.
Menurut dia, ASN harus bekerja profesional dalam pelayanan penyelenggaraan pemilu. Selain itu tidak merugikan integritas dengan tetap mengikuti Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku. *** (Ainun Faathirjal)