KABARPAPUA.CO, Sentani– Pemerintah Kabupaten Jayapura mengantisipasi gangguan keamanan jelang HUT ke-78 Republik Indonesia, khususnya pada pelaksanaan upacara bendera.
Antisipasinya, Pemkab Jayapura meminta aparat keamanan memperkuat penjagaan di beberapa titik yang dianggap rawan. Hal ini menyusul isu yang berkembang terkait rencana sekelompok massa untuk menggagalkan pelaksanaan Upacara Bendera 17 Agustus mendatang.
Penjabat Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo meminta aparat keamanan melakukan patroli rutin, termasuk melibatkan masyarakat untuk menjaga lingkungan masing-masing.
“Kepedulian masyarakat untuk mendukung kerja pemerintah dan aparat keamanan sangat dibutuhkan,” jelasnya, Jumat 11 Agustus 2023.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Dandim 1701 Jayapura, Wakapolres Jayapura, Perwakilan Danlanud, Perwakilan Danrindam, Kejari, Asisten II dan Kepala Kesebangpol. (*)