KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Polresta Jayapura Kota mendirikan 7 Pos Operasi Lilin 2023 dalam momen perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di ibu kota Papua.
Kabag Ops Kompol M.B.Y Hanafi menjelaskan, 7 pos ini terdiri dari 5 pos pelayanan dan satu pos pengamanan dan satu pos terpadu.
7 pos ini ini terdari dari Pos Pelayanan depan Mall Jayapura, Pos Pelayanan depan SIP Jayapura, Pos Pelayanan Entrop di depan Kantor Damkar. Lalu, Pos Pelayanan depan Mega Abepura, Pos Pelayanan depan Mega Waena.
Sementara Pos Pengamanan terletak di pertigaan Jalan Holtekamp, sedangkan Pos Terpadu terletak di Pelabuhan Laut Jayapura. “Sore ini akan laksanakan upacara gelar pasukan Operasi Lilin Cartenz-2023 di Mako Brimob Polda Papua,” kata Hanafi, Kamis 21 Desember 2023.
Dalam Operasi Lilin, Polresta Jayapura Kota mengerahkan 200 personel gabungan. Mereka terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP Kota Jayapura, serta Mitra Polri yakni Senkom dan RAPI.
“Pelaksanaan Operasi Lilin berlangsung selama 12 hari mulai dari 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. Sementara pelaksanaan dengan dukungan anggaran hanya 10 hari,” bebernya.
Ia meminta warga segera melaporkan jika terjadi atau mengetahui gangguan keamanan selama Nataru. “Silakan hubungi Call Center Polresta Jayapura Kota atau Polsek terdekat dan bisa juga ke pos pelayanan Nataru,” pesannya. *** (Achmad Syaiful)