Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 12 Jan 2024 15:47 WIT

ODGJ Kena Panah Usai Bacok 2 Warga di Jayawijaya


					Ilustrasi pembacokan. (ist) Perbesar

Ilustrasi pembacokan. (ist)

KABARPAPUA.CO, Wamena – Orang dengan ganggguan jiwa (ODGJ) berinisial EE (25) menyerang 2 warga menggunakan senjata tajam jenis parang di Distrik Walaik, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan pada Kamis 11 Januari 2024.

Peristiwa yang terjadi pada dini hari menyebabkan kedua korban mengalami luka bacok. Salah satu korban bahkan harus kehilangan salah satu tangannya akibat tebasan parang pelaku.

Kapolres Jayawijaya, AKBP Heri Wibowo membenarkan kasus penganiayaan yang diduga ulah ODGJ di Distrik Walaik. “Kejadiannya dini hari. Saat ini kedua korban serta pelaku masih mendapatkan perawatan medis,” kata Heri, Jumat 12 Januari 2024.

Heri menjelaskan, peristiwa ini berawal saat pelaku masuk ke dalam honai korban dengan membawa 2 parang di tangan kanan dan kiri. Pelaku kemudian menebas tangan kiri korban pertama hingga terpotong.

Setelah itu, lanjut Heri, pelaku menyerang korban kedua hingga mengalami luka pada tangan dan kepala. Usai melakukan penyerangan, pelaku langsung kabur hingga dikejar keluarga korban.

“Jadi usai menyerang 2 warga, pelaku melarikan diri dan dikejar oleh keluarga korban. Pelaku masih memegang parang hingga terpaksa keluarga korban memanah pelaku hingga terluka,” terangnya.

Menurut informasi dari masyarakat, pelaku merupakan ODGJ yang berasal dari Distrik Walaik. Pelaku juga telah terkenal kerap menganggu masyarakat yang berada di Distrik Walaik.

“Pelaku untuk sementara masih mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Wamena Kota. Sementara kedua korban penganiayaan masih mendapatkan perawatan medis di ruang UGD RSUD Wamena,” kata Heri. *** (Achmad Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 153 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Ribuan Personel Meriahkan Natal Bersama Polda Papua di Auditorium Uncen

20 January 2026 - 09:39 WIT

Peringatan Keras Ketua Adat Lapago Kota Jayapura untuk TPN-OPM

19 January 2026 - 22:24 WIT

Tokoh Agama Papua: TPN-OPM, Hentikan Kekerasan terhadap Warga Sipil di Yahukimo

19 January 2026 - 15:48 WIT

Lapas Kelas IIA Abepura Tegaskan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik

17 January 2026 - 18:23 WIT

Korban Perahu Ketinting di Asmat Ditemukan Tak Bernyawa

15 January 2026 - 16:55 WIT

Polsek Sota Dampingi Petani hingga Panen Jagung di Ujung Timur Indonesia

15 January 2026 - 10:54 WIT

Trending di PERISTIWA