Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PERISTIWA · 9 Jan 2024 23:46 WIT

Gempa Bumi Dangkal di Darat Guncang Kabupaten Jayapura


					Ilustrasi gempa di Kabupaten Jayapura. (Foto: BMKG Wilayah V Jayapura) Perbesar

Ilustrasi gempa di Kabupaten Jayapura. (Foto: BMKG Wilayah V Jayapura)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura– Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua diguncang gempa tektonik dengan magnitudo 3,5. Gempa terjadi pada Selasa, 9 Januari 2024 pukul 22.50 WIT.

Hasil analisis BMKG menunjukkan episenter gempa bumi terletak pada koordinat 2.59° LS dan 140.28° BT, pada jarak 12 km TimurLaut Genyem, Kabupaten Jayapura. Berlokasi di darat dengan kedalaman 21 km.

Kepala Balai Besar MKG Wilayah V, Yustus Rumakiek menjelaskan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

“Berdasarkan informasi dari masyarakat. Gempa bumi ini dirasakan oleh masyarakat di daerah Genyem, Kabupaten Jayapura dengan skala intensitas II-III MMI (Pada siang hari Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang),” jelasnya.

Berdasarkan hasil pengamatan BMKG, hingga pukul 23:15 WIT belum menunjukan adanya aktivitas gempa bumi susulan. BMKG setempat mengimbau kepda masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (https://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel (https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg. *** (Katharina)

Artikel ini telah dibaca 109 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Ribuan Personel Meriahkan Natal Bersama Polda Papua di Auditorium Uncen

20 January 2026 - 09:39 WIT

Peringatan Keras Ketua Adat Lapago Kota Jayapura untuk TPN-OPM

19 January 2026 - 22:24 WIT

Tokoh Agama Papua: TPN-OPM, Hentikan Kekerasan terhadap Warga Sipil di Yahukimo

19 January 2026 - 15:48 WIT

Lapas Kelas IIA Abepura Tegaskan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik

17 January 2026 - 18:23 WIT

Korban Perahu Ketinting di Asmat Ditemukan Tak Bernyawa

15 January 2026 - 16:55 WIT

Polsek Sota Dampingi Petani hingga Panen Jagung di Ujung Timur Indonesia

15 January 2026 - 10:54 WIT

Trending di PERISTIWA