Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 12 Mar 2025 23:42 WIT

Musrembang Distrik Angkaisera, Bupati Kepulauan Yapen: Program Harus Bermanfaat


					Saaat Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy beri kata sambutan dalam musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Saaat Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy beri kata sambutan dalam musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Tingkat Distrik Angkaisera,Kabupaten Kepulauan Yapen resmi dibuka secara langsung oleh Bupati Benyamin Arisoy, Rabu, 12 Maret 2025.

Distrik Angkaisera menjadi lokasi pertama kegiatam Musrembang Kepulauan Yapen Tahun 2025. Tujuannya, untuk mempersiapkan proses perencanaan pembangunan, penetapan prioritas dan kebutuhan pembangunan, serta menyusun rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) yang sejalan dengan aspirasi masyarakat di Distrik Angkaisera.

Pembukaan musrembang ini berlangsung dengan penyambutan oleh masyarakat dengan tradisi injak piring dan pemakaian Noken Papua kepada Bupati Kepulauan Yapen Benyamin Arisoy dan Ketua DPRK Ebson Sembai.

Para kepala kampung dan masyarakat menghadiri musrembang di Distrik Angkaisera. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Dalam pembukaan musrembang ini, Bupati Benyamin Arisoy mengatakan, banyak menerima keluhan dari masyarakat terkait program musrembang yang tak terlaksana. “Saya tekankan, jangan membuat program banyak-banyak, tapi buatlah program harus benar-benar dibutuhkan dan bermanfaat bagi masyarakat,”tambahnya.

Bupati Benyamin mengingatkan kepada seluruh pejabat publik, baik ditingkat kabupaten, distrik, hingga kampung, agar tak menyalagunakan anggaran serta bertanggung jawab mengelola keuangan Daerah.

“Saya pastikan tak boleh ada yang korupsi. Jangan main-main, termasuk pengguna Dana Desa, Dana Bos. Tetapi efisienkan anggaran agar bisa memberi manfaat yang nyata bagi masyarakat,” katanya.

Dalam kesempatan ini, Bupati Benyamin Arisoy menginformasikan kepada masyarakat bahwa terjadi pemotongan baik Dana DAK, DAU, Otsus yang angkanya hampir mencapai Rp60 milyar. “Semua anggaran yang ada, akan dimanfaat baik pemerintah, guna melayani kepentingan dasar yang berkaitan dengan masyarakat,” katanya. ***(Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pemkab Kepulauan Yapen akan Siapkan Rp500 Juta untuk Layanan Kesehatan OAP di RSUD Serui

14 March 2025 - 23:49 WIT

Lapas Kelas IIB Serui Perkuat Keimanan Lewat Pembinaan Keagamaan

14 March 2025 - 00:37 WIT

Pemkab Kepulauan Yapen Serap Aspirasi Masyarakat Lewat Musrenbang

14 March 2025 - 00:00 WIT

Bulog Serui Dukung Gerakan Pangan Murah di Yapen

13 March 2025 - 15:42 WIT

Solusi Cepat Pemkab Yapen Benahi Akses Jalan Terputus di Muara Dayari

13 March 2025 - 13:25 WIT

Jaga Stabilitas Harga Bapok, Pemkab Kepulauan Yapen Gelar Operasi Pasar Murah

12 March 2025 - 19:13 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN