Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

BISNIS · 11 Mar 2025 12:25 WIT

Cerita Bahagia Buruh Serabutan di Kota Jayapura Nikmati Sambungan Listrik Gratis dari PLN


					bantuan sambung listrik gratis melalui program “Light Up The Dream” kepada keluarga prasejahtera di Tanah Papua.  Foto: PLN Papua dan Papua Barat. Perbesar

bantuan sambung listrik gratis melalui program “Light Up The Dream” kepada keluarga prasejahtera di Tanah Papua.  Foto: PLN Papua dan Papua Barat.

KABARPAPUA.CO, Kota JayapuraOktofina Safar, warga Kota Jayapura yang bekerja serabutan dan tinggal bersama ketiga cucunya merasa terharu atas bantuan sambung listrik gratis dari PLN. Kini, keluarganya bisa menikmati listrik sendiri tanpa harus menyambung listrik dari tetangga untuk penerangan.

“Cucu saya sekarang bisa belajar lebih mudah karena bisa nyalakan lampu sepuasnya. Biasanya setiap bulan kami membayar iuran lima puluh ribu dan sekarang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kami. Terima kasih PLN untuk perhatiannya, tuhan selalu berkati untuk semua,” ungkap Oktofina. 

kebahagiaan lainnya diungkapkan Eko, Kampung Yaro Makmur, Kabupaten Nabire.Ia mares senang karena impiannya memiliki listrik bisa terwujud. Seluruh keluarga merasa lebih mudah beraktivitas saat rumah lebih terang. “Selama lima tahun ini, listrik saya masih menumpang di tetangga. Saya ucapkan terima kasih banyak,” katanya.

Pada momen Ramadan 1446 Hijriyah, PT PLN (Persero) memberikan bantuan sambung listrik gratis melalui program “Light Up The Dream” kepada keluarga prasejahtera di Tanah Papua. 

Program bantuan yang berasal dari donasi pegawai tersebut berhasil menyalakan listrik kepada 96 keluarga kurang mampu yang sampai saat ini telah menjangkau 2.458 keluarga sejak tahun 2022.

bantuan sambung listrik gratis melalui program “Light Up The Dream” kepada keluarga prasejahtera di Tanah Papua.  Foto: PLN Papua dan Papua Barat.

 

General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Rizky Mochamad mengatakan listrik yang merata menjadi salah satu wujud energi berkeadilan bagi insan PLN terhadap masyarakat. 

“Di bulan suci ramadan ini kami ingin berbagi kasih dan kebahagiaan khususnya menjelang perayaan hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah,” katanya. 

Rizky bilang, listrik saat ini menjadi kebutuhan primer masyarakat. Hadirnya fasilitas kelistrikan yang memadai membuat berbagai aktivitas bisa dilakukan dengan lebih mudah sehingga kesejahteraan dan perekonomian bisa turut meningkat. 

“Pada prinsipnya kami berkomitmen untuk terus menerangi  Papua dengan semangat yang terus menyala. Harapannya, semua niat baik dan ketulusan yang diberikan dapat memberikan manfaat dan dampak yang lebih positif,” Rizky berujar.

Selain di Kota Jayapura, penyalaan serentak “Light Up The Dream” di Tanah Papua ini juga telah menyentuh penerima manfaat yang berada di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar. Daerah tersebut diantaranya berada pada Kampung Boulfasigne dan Kampung Kingre yang terletak di Distrik Borme Kabupaten Pegunungan Bintang serta di Kampung Wanam yang terletak di Distrik Ilwayab Kabupaten Merauke. Lokasi yang serba terbatas membuat ketiga kampung tersebut istimewa karena dilistriki dengan SuperSUN sebanyak 16 buah. *** (Siaran pers) 

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

8 Kapał Pełni Siap Layani Arus Mudik Lebaran dari Papua

14 March 2025 - 21:13 WIT

SP Mutiara Jayapura Dukung Penegakan Hukum dan Pemberantasan Korupsi di Pertamina

12 March 2025 - 18:24 WIT

Dinas Perdagangan Kota Sorong Pastikan Kualitas BBM Pertamina Sesuai Standar

11 March 2025 - 10:27 WIT

Bazar Ramadhan SHAFAR BI Hadirkan UMKM Halal di Nabire

8 March 2025 - 14:07 WIT

Inilah Tantangan Pelayanan Air Bersih di Kota dan Kabupaten Jayapura

5 March 2025 - 17:29 WIT

Horison Ultima Entrop Sajikan Promo Menu Berbuka Puasa ‘Cerita Nusantara’

4 March 2025 - 15:05 WIT

Trending di BISNIS