Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 29 Jan 2025 20:16 WIT

Rakerwil Hidayatullah Papua, Pemkab Yapen Dorong Perkuat Peran Promosikan Toleransi


					Pembukaan Rakerwil Hidayatullah Papua di Kabupaten Kepulauan Yapen. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Pembukaan Rakerwil Hidayatullah Papua di Kabupaten Kepulauan Yapen. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.CO, Serui – Kabupaten Kepulauan Yapen menjadi tuan rumah Rapat Kerja Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Hidayatullah Papua. Rakerwil berlangsung selama 2 hari di Gedung Auditorium LPP RRI Serui.

Rakerwil ini merupakan pijakan bagi Pengurus Daerah Wilayah Hidayatullah se-Papua dalam melaksanakan visi dan misi serta menjadi cahaya dan wasilah sesama umat manusia.

Ketua DPW Hidayatullah Papua, Ustad Mus Mulyadi, mengajak seluruh insan Hidayatullah untuk bersinergi bersama pemerintah daerah. Ia juga mengajak agar bersinergi dengan tokoh agama serta masyarakat untuk bersama membangun Kabupaten Kepulauan Yapen.

“Hadirnya Hidayatullah di Serui untuk memberikan edukasi kepada umat sekaligus membantu pemerintah,” ujarnya.

Pj Bupati Kepulauan Yapen Suzana Wanggai, menyampaikan rakerwil ini menjadi momentum untuk mengevaluasi dan memantapkan program kerja dalam memperkuat sinergitas.

“Selamat melaksanakan Rakerwil Hidayatullah di Kabupaten Kepulauan Yapen. Semoga dapat berjalan dengan baik dan sukses guna terwujud konsolidasi jati diri organisasi dan wawasan menuju standarisasi, dan Integrasi sistematik,” ucap Suzana dalam sambutan dibacakan Kabid Sosial Budaya Bappeda Muddin.

Menurut dia, Hidayatullah memiliki peran aktif dalam pembinaan umat dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Papua. Kontribusi ini  khususnya bidang pendidikan, dakwah dan pemberdayaan masyarakat.

“Saya mengapresiasi komitmen dan upaya Hidayatullah dalam mengembangkan nilai-nilai islam yang Rahmatan lil alamin dalam mendukung pembangunan daerah yang lebih harmonis dan sejahtera,” ucapnya.

Suzana berharap Hidayatullah Papua dapat memperkuat perannya dalam mendorong kemajuan pendidikan Islam. Selain itu juga juga  peran dalam mempromosikan toleransi antar umat beragama yang dapat melahirkan generasi muda yang berakhlak mulia, berilmu, dan memiliki jiwa kepemimpinan. ** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 63 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Soroti Renovasi Sekolah yang Belum Rampung

23 January 2026 - 23:21 WIT

Pesan Penting Wabup Yapen saat Penyerahan DPA hingga SK Plt OPD

23 January 2026 - 15:55 WIT

Waket II DPRK Kepulauan Yapen Tinjau Rumah Tak Layak Huni di Kandowarira

22 January 2026 - 22:01 WIT

Pengembangan Kakao, Petani Apresiasi Langkah Pemkab Kepulauan Yapen 

21 January 2026 - 22:13 WIT

TKG Belum Terbayarkan, Komisi C DPRK Kepulauan Yapen Gelar RDP 

21 January 2026 - 21:51 WIT

Kembangkan Kakao Berkelanjutan, Pemkab Kepulauan Yapen Gandeng Investor

21 January 2026 - 13:28 WIT

Trending di BISNIS