Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR KEPULAUAN YAPEN · 8 Aug 2024 21:53 WIT

Suzana Wanggai Sapa Paskibra Yapen, Ingatkan Disiplin dan Jaga Kesehatan


					Pj Bupati Kepulauan Yapen Suzana Wanggai bersama Sekda Erny Tania menyapa Paskibra 2024 di Stadion Marora Serui. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal) Perbesar

Pj Bupati Kepulauan Yapen Suzana Wanggai bersama Sekda Erny Tania menyapa Paskibra 2024 di Stadion Marora Serui. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

KABARPAPUA.COSerui – Penjabat Bupati Kepulauan Yapen, Suzana D. Wanggai menyapa Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) HUT ke-79 RI di Stadion Marora Serui, Kamis 8 Agustus 2024.

Kunjungan ini merupakan perdana setelah tiba di Kepulauan Yapen. Dalam kunjungan kerjanya, Suzana Wanggai didampingi Sekda Kepulauan Yapen, Erny Tania.

Kehadiran Suzana Wanggai sebagai wujud perhatian kepada para generasi muda yang telah melewati tahap seleksi hingga sampai Pra Paskibra sejak April 2024. Tercatat 51 peserta dari 7 sekolah telah melalui seleksi secara transparan dan terbuka.

Penjabat Bupati Kepulauan Yapen, Suzana D. Wanggai berpesan kepada Paskibra untuk terus mengingat Tuhan, disiplin serta menjaga kesehatan menjelang tugas penting.

Ia pun mendoakan tugas dan tanggung jawab pengibaran bendera Merah Putih pada 17 Agustus 2024 berjalan sukses.

“Terima kasih kepada seluruh instruktur yang telah membantu dan membimbing generasi muda Paskibra Kepulauan Yapen hingga saat ini. Terus semangat, kalian semua hebat dan luar biasa,” ucapnya.

Vitamin Tambahan untuk Jaga Stamina

Pj Bupati Kepulauan Yapen Suzana Wanggai bersama Sekda Erny Tania menyapa Paskibra 2024 di Stadion Marora Serui. (KabarPapua.co/Ainun Faathirjal)

Ketua PPI Kabupaten Kepulauan Yapen, Rayu Samsul, berterima kasih kepada pemerintah daerah karena membantu dan memfasilitasi Paskibra hingga berjalan lancar sampai saat ini.

“Kami sangat bangga, salah satu anggota Paskibra Kepulauan Yapen ada yang lolos ke tingkat nasional meskipun saat ini posisinya sebagai cadangan,” ungkapnya.

Samsul menjelaskan latihan Pra Paskibra telah berjalan sejak April 202. Ia Paskibra vitamin tambahan demi menjaga stamina untuk bertugas pada Upacara HUT ke-79 RI.

“Sampai saat ini Paskibra belum mendapatkan bantuan pemeriksaan kesehatan ataupun pemberian vitamin. Saya hanya mengimbau para peserta untuk tidur malam pada jam 10, makan makanan bergizi demi menjaga stamina,” pesannya. *** (Ainun Faathirjal)

Artikel ini telah dibaca 160 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pemilik 71 Bungkus Ganja Berhasil Ditangkap Polres Kepulauan Yapen

14 May 2025 - 09:06 WIT

Pengurus Fatayat NU Cabang Kepulauan Yapen Resmi Dikukuhkan

11 May 2025 - 07:22 WIT

Perkuat Pengawasan Orang Asing di Kepulauan Yapen, Rapat Timpora Digelar

8 May 2025 - 19:46 WIT

Pengelolaan Sampah Terbuka di TPA Aromarea Kepulauan Yapen akan Dihentikan

7 May 2025 - 00:32 WIT

OJK Bersama Bank Papua Gelar Sosialisasi Edukasi Pengelolaan Keuangan Bagi Pelajar di Serui  

6 May 2025 - 18:39 WIT

Bupati Kepulauan Yapen: Perlu Realistis Melihat Kemampuan Fiskal Kita

6 May 2025 - 07:03 WIT

Trending di KABAR KEPULAUAN YAPEN