KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura– Polda Papua menyiapkan 2.000 personel untuk pengamanan pergantian malam tahun baru di wilayah hukum Polda Papua.
Polda Papua mengklaim hingga saat ini situasi keamanan di wilayah hukumnya dalam keadaan aman dan kondusif.
“Kami berharap semua pihak menjaga keamanan dengan baik. Masyarakat diharapkan dapat menjaga kenyamanan, keamanan dan ketertiban. Kondusifitas yang terjaga saat ini tidak boleh tercederai karena hal-hal yang tidak seharusnya terjadi,” kata Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius Fakhiri, Sabtu 30 Desember 2023, saat meninjau pos pengamanan Holtekamp, Kota Jayapura, Papua.
Kapolda mengimbau untuk tidak mudah percaya dengan informasi liar yang tidak dapat dipertanggung jawabkan.
Kapolda juga memastikan kejadian ricuh saat iring-iringan proses penjemputan jenazah mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe berbeda konteksnya dengan kasus rasis yang terjadi 2019.
“Kejadian tersebut tidak ada kaitannya dengan 2019, apalagi disusupi dengan orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk membuat Papua tidak baik,” tuturnya. *** (Katharina)