KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Jayapura menggelar turnamen sepak bola antar kampung atau tarkam pada Jumat 1 Maret 2024.
Turnamen ini terselenggara dalam memperingati hari ulang tahun ke-114 Kota Jayapura. Turnamen ini sekaligus menjadi ajang pencarian bakat atlet si kulit bundar di ibukota Papua ini.
Sebanyak tujuh kampung di kota Jayapura turut berpartisipasi dalam turnamen. Tujuh kampung tersebut meliputi Kampung Yoka, Kampung Tobati, Kampung Injros, Kampung Kayu Pulo, Kampung Kayu Batu, Kampung Nafri dan Kampung Skouw Yambe.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Jayapura, Rocky Bebena mengatakan, turnamen ini merupakan penyelenggaraan kali kedua. Turnamen ini bertujuan untuk mencari bibit atlet sepak bola dari kampung.
“Turnamen sepak bola antar kampung ini adalah cara Pemkot Jayapura menjaring atau mengangkat bibit unggul sepak bola mulai dari kampung. Turnaman ini khusus bagi orang asli Papua (OAP),” ujar Rocky usai pembukaan turnamen di Lapangan Hamadi, Jumat 1 Maret 2024.
Rocky berharap pelatih Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua bisa merekrut pemain dari turnamen sepak bola antar kampung di Kota Jayapura.
“Tujuan turnamen sepak bola ini adalah kesehatan. Karena pemuda adalah generasi penerus Kota Jayapura. Apalagi lewat sepak bola antar kampung sudah ada yang bermain di Liga 3 dan Liga 2 profesional,” katanya.
Sementara itu, Penjabat Sekda Kota Jayapura, Robby Kepas Awi berharap peserta turnamen dapat menjunjung tinggi sportivitas dan fair play. “Jaga kekompakan tim, jaga sportivtas dan tunjukan kualitas permainan serta jaga persatuan,” pesannya.
Sesuai jadwal tujuh tim sepak bola kampung akan mulai bertanding pada hari ini hingga 13 Maret 2024. Sementara partai final akan berlangsung di Stadion Mandala Kota Jayapura. *** (Imelda)