KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura– Panglima Kodap I Mamta, Agus Kres mengajak masyarakat adat yang berada di wilayah Mamberamo Tami (Mamta) Keerom untuk menjaga keamanan tetap kondusif, jelang Pilkada serentak 2024.
Pihaknya berharap pesta demokrasi lima tahunan ini dapat berlangsung aman dan sukses.
“Selaku pemimpin wilayah operasi di Mamberamo Tami, saya mengimbau tidak boleh ada aksi dan tindakan tidak kemanusian untuk mengganggu Pilkada. Perhetalan lima tahunan ini harus berjalan damai dengan menjaga kamtibmas di Kabupaten Keerom, khususnya di daerah perbatasan,” jelasnya, Senin 19 Agustus 2024.
Dirinya mengaku, meski berseberangan dengan Pemerintah Indonesia, namun pihaknya meminta semua pihak ikut menyukseskan Pilkada.
“Kita semua harus menghargai Pilkada sebagai agenda nasional rakyat Indonesia. Tidak boleh ada yang melakukan kegiatan melanggar hukum untuk mengacaukan agenda tersebut. Pilkada harus berjalan aman, nyaman, sukses serta dalam lindungan Tuhan,” katanya.
Dirinya menyadari masyarakat yang mendiami wilayah Komando Mamta, sangat majemuk. Sehingga masyarakat diajak tetap menjaga keamanan kondusif.
“Masyarakat jangan membuat gerakan tambahan seperti aksi gangguan keamanan atau tindakan kriminal lainnya yang melanggar hukum,” jelasnya. *** (Rilis)