Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PAPUA TENGAH · 13 Dec 2023 20:10 WIT

Ribka Haluk Minta Bupati se-Papua Tengah Gotong Royong Entaskan Kemiskinan Ekstrem


					Penjabat Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk dalam sambutan penyerahan  bansos tunai kemiskinan ekstrem di Nabire, Rabu 13 Desember 2023. (Dok Pemprov Papua Tengah) Perbesar

Penjabat Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk dalam sambutan penyerahan bansos tunai kemiskinan ekstrem di Nabire, Rabu 13 Desember 2023. (Dok Pemprov Papua Tengah)

KABARPAPUA.CO,  Nabire – Penjabat Gubernur Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk, S.Sos, MM meminta kepada seluruh Bupati se-Provinsi Papua Tengah untuk bergotong royong menyelesaikan kemiskinan ekstream.

“Saya minta kepada para Bupati di 8 Kabupaten di Provinsi Papua Tengah untuk kita bersama-sama bergotong royong untuk mengentaskan kemiskinan ekstream. Saya tidak ingin lagi mendengar ada masyarakat yang tidak terlayani oleh pemerintah daerah,” ungkap Ribka Haluk, Rabu 13 Desember 2023.

Ribka Haluk  juga menekankan bupati tidak ragu dalam mengintervensi program dan kegiatan kerja di tahun 2024. Di mana program ke depan berfokus dalam pengentasan kemiskinan ekstream di daerah.

“Ada beberapa hal yang perlu saya tekankan dan saya minta tolong kepada Bupati agar benar-benar melayani masyarakat. Saya tidak ingin kita melayani pimpinan saja atau melayani disi sendiri. Jangan sampai kebalikannya, justru kita dilayani oleh masyarakat,” tandasnya.

Menurut dia, pangkat  dan jabatan yang melekat maupun fasilitas di pemerintahan harus digunakan untuk melayani masyarakat. Ia pun mengingatkan kembali pesan Presiden Joko Widodo untuk lebih banyak turun melihat kondisi masyarakat.

“Kita harus tahu kondisi kesehatan rakyat kita, kita harus tau situasi inflasi yang masyarakat hadapi. Kita harus tahu masyarakat kita makan atau kelaparan, termasuk kita harus tahu bagaimana kondisi pelayanan pendidikan anak-anak kita,” tegasnya.

Ribka Haluk menyatakan akan terus melakukan peningkatan kinerja agar masyarakat dapat merasakan secara langsung pelayanan pemerintah.  “Provinsi Papua Tengah yang telah berusia 1 tahun saat ini baru berumur 1 tahun, tentunya belum banyak berbuat langsung kepada masyarakat,” ucapnya. *** (Sumber: Pemprov Papua Tengah)

Artikel ini telah dibaca 171 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Percepat Transformasi Digital, Pemprov Papua Tengah Bagikan Laptop kepada Pelajar

21 January 2026 - 23:38 WIT

Ringankan Beban Ekonomi, Dinsos Dogiyai Serahkan Bantuan untuk Warga

20 January 2026 - 07:15 WIT

Wagub Papua Tengah Instruksikan OPD Kooperatif dan Transparan Hadapi Pemeriksaan BPK

19 January 2026 - 12:50 WIT

Papua Tengah Waspada Super Flu, Masyarakat Diminta Segera Lapor Jika Bergejala

14 January 2026 - 17:31 WIT

Fesmed I di Tanah Papua Dibuka, Pemprov Papua Tengah: Media Mampu Angkat Sisi Positif Daerah

13 January 2026 - 22:59 WIT

Sinergi dalam Doa: Potret Kebersamaan ASN Papua Tengah di Setiap Awal Bulan

13 January 2026 - 14:34 WIT

Trending di KABAR PAPUA TENGAH