Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

BISNIS · 22 Jul 2024 14:36 WIT

Rayakan Hari Anak Nasional, PLN IP UBP Holtekamp Berbagi Kasih di Panti Asuhan


					PT PLN Indonesia Power UBP (IP UBP) Holtekamp berbagi kasih di Hari Anak Nasional. (PLN) Perbesar

PT PLN Indonesia Power UBP (IP UBP) Holtekamp berbagi kasih di Hari Anak Nasional. (PLN)

KABARPAPUA.CO,  Kota Jayapura – Peringatan Hari Anak Nasional 23 Juli menjadi momentum penting bagi anak-anak di Provinsi Papua. Tidak hanya sekadar merayakan, tetapi juga mengangkat suara dan aspirasi mereka.

PT PLN Indonesia Power UBP (IP UBP) Holtekamp menggelar aksi sosial dalam merayakan Hari Anak Nasional. Mereka berbagi kasih di panti Asuhan Kasih Sejahtera Koya Barat, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura.

Manager Unit Bisnis Pembangkit Holtekamp, Hastrian Ade Putra, menyebut anak-anak adalah kunci penting dari bagaimana masa depan bangsa ini terbentuk. Penting anak-anak Indonesia, sesuai dengan tema “Anak Terlindungi Indonesia Maju”.

Anak-anak Panti Asuhan Kasih Sejahtera Koya Barat menggambar bersama PLN IP UBP Holtekamp. (PLN)

“Kali ini kita buat berbeda dengan merayakan Hari Anak Nasional di panti asuhan. Tujuannya agar bisa merasakan pentingnya momen ini dengan memberikan motivasi semangat dalam mencapai cita-cita mereka,” ujar Ade.

Ade bilang, kegiatan ini juga diselenggarakan dari Persatuan Istri Karyawan Karyawati PLN IP UBP Holtekamp.  Dimana anak-anak bangsa ini menjadi generasi yang unggul dan kaya prestasi.

“Jika anak-anak bangsa ini menjadi generasi yang pemalas, suka mengeluh dan tidak punya kepedulian, maka bangsa ini bisa tertinggal dari bangsa-bangsa yang lain,” katanya.

PT PLN Indonesia Power UBP (IP UBP) Holtekamp berbagi kasih di Hari Anak Nasional. (PLN)

Menurut Ade, kehadiran semua pihak di panti asuhan sangat perlu untuk menyadari pentingnya menciptakan generasi bangsa yang kuat, cerdas, dan produktif. Pihaknya mengajak anak-anak panti asuhan untuk bisa merasakan kebahagiaan.

“Sebagai bentuk kepedulian, kami memberikan perlengkapan kebutuhan sekolah, seperti buku tulis, bolpoin, pensil, dan kotak pensil. Ini sebagai bentuk kepedulian telah berbagi kasih dengan memberikan bantuan berupa sembako kepada Panti Asuhan Kasih Sejahtera,” ucapnya. *** (Siaran Pers)

Artikel ini telah dibaca 73 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Rayakan Momen Istimewa Bersama Horison Ultima Entrop Lewat Paket Pernikahan Spesial: Bloom & Serenity Package

25 April 2025 - 13:59 WIT

Suka Cita Warga 12 Kampung di Deiyai Nikmati Listrik 24 Jam

31 March 2025 - 09:14 WIT

Pertamina Patra Niaga Papua Maluku Gandeng Pemerintah Cek Kualitas BBM di SPBU Sentani

28 March 2025 - 07:29 WIT

Keberkahan Ramadan, PLN IP UBP Holtekamp Beri Santunan ke Anak Yatim dan Dhuafa

27 March 2025 - 14:12 WIT

PT PLN Indonesia Power UBP Holtekamp Sigap Jaga Keandalan Listrik Selama Ramadan

26 March 2025 - 16:16 WIT

INFORMA Resmi Buka di Kota Jayapura, Hadirkan Furnitur dan Kepedulian Sosial

24 March 2025 - 18:54 WIT

Trending di BISNIS