Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR ASMAT · 24 Dec 2023 01:47 WIT

Perahu Dihantam Ombak di Muara Atsj Asmat, Seorang Penumpang Belum Ditemukan


					Seorang penumpang perahu ketinting yang ditemukan di sekitar Muara Atsj. (Foto: SAR Timika) Perbesar

Seorang penumpang perahu ketinting yang ditemukan di sekitar Muara Atsj. (Foto: SAR Timika)

Perahu Ketinting Terbalik di Muara Atsy, 1 Orang Selamat dan 1 Orang dalam Pencarian 

KABARPAPUA.CO, Asmat– Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika melalui Pos Pencarian dan Pertolongan Asmat pada sabtu 23 Desember 2023 mendapat laporan adanya perahu ketinting berpenumpang 2 orang hilang dalam perjalanan dari Asmat ke Kampung Kasuari.

Laporan dari Karel Wiar menyebutkan kedua penumpang bernama Reno dan Bernard Wiar. Perahu ketinting berangkat pada Selasa pagi, 19 Desember 2023, sekitar pukul 10.00 WIT.

Ada dugaan saat di tengah perjalanan, sekitar Muara Atsy perahu dihantam ombak dan terbalik.

“Seorang penumpang bernama Reno berhasil selamat setelah berusaha bertahan mengapung menggunakan kayu nipa dan ditemukan oleh masyarakat setempat yang kebetulan lewat di sekitar lokasi kejadian,“ kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika George L.M. Randang, melalui Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Asmat Sumadi.

Sedangkan seorang penumpang lainnya, atas nama Bernad Wiar belum ditemukan hingga saat ini. Tim SAR gabungan terus melakukan pencarian dengan menggunakan RIB 85 PK menuju lokasi kejadian untuk melakukan pencarian.

“pencarian hari ini berakhir pukul 18.58 WIT, namun belum membuahkan hasil. Direncanakan pencarian akan kembali dilanjutkan pada besok pagi pukul 06.00 sesuai dengan rencana operasi SAR H.2,” jelasnya. *** (Katharina)

Artikel ini telah dibaca 132 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Satgas Pangan Polda Papua Gelar Sidak Minyak Goreng Bersubsidi

14 March 2025 - 23:30 WIT

Kasus Jubi, Komisi I DPRP Gelar Raker dengan Kodam XVII Cenderawasih

14 March 2025 - 16:29 WIT

Safari Ramadan, Kapolda Papua Ajak Masyarakat Perkuat Toleransi

14 March 2025 - 01:22 WIT

Tim Opsnal Subdit II Polda Papua Tangkap Pengedar Ganja di Kota Jayapura

13 March 2025 - 23:25 WIT

Gagal, Penyelundupan Sabu Lewat Jasa Pengiriman Kilat di Jayapura

13 March 2025 - 16:16 WIT

Optimalkan Penerimaan Daerah, Komisi III DPRP Gelar Raker dengan BKAD Papua

12 March 2025 - 22:57 WIT

Trending di PERISTIWA