KABARPAPUA.CO, Wamena – Pemerintah Kabupaten Jayawijaya memulai gerakan menanam 1.000 pohon alpukat di Kampung Iriliga, Distrik Bpiri, Papua Pegunungan.
Penjabat Bupati Jayawijaya, Thony M.Mayor, menyampaikan gerakan ini merupakan bentuk kepedulian semua pihak menjaga lahan hutan dan memanfaatkan dengan sebaik mungkin. Seperti halnya dengan penanaman pohon alpukat.
“Kegiatan-kegiatan seperti ini saya harap ada warna baru terhadap lingkungan untuk memberikan kesejukan. Nanti hasil atau buahnya dapat dimanfaatkan masyarakat,” ujarnya.
Gerakan ini berawal dari Distrik dengan menanam 1.000 pohon alpukat. Tentunya pemerintah Jayawijaya terus mendorong masyarakat dalam pemanfaatan lahan masing-masing untuk menanam pohon.
“Apresiasi dan terima kasih atas antusiasme semua kelompok tani yang telah bekerja keras memanfaatkan lahan-lahan kita dengan menanam tanaman produktif. Nantinya bisa bermanfaat dalam peningkatan perekonomian masyarakat,” katanya.
Ia berharap masyarakat mulai dari kampung hingga kota untuk terus menggerakan penanaman atau penghijauan wilayah masing-masing. Sebab berdampak banyak manfaat dalam kehidupan masyarakat.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan ekonomi berbasis pertanian di Jayawijaya. Sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan sumber daya alam,” katanya. *** (Stefanus Tarsi)