Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

BISNIS · 15 Nov 2023 16:08 WIT

Peduli Sesama, Horison Ultima Entrop Papua Gandeng Palang Merah Indonesia


					Aksi sosial Horison Ultima Entrop gelar donor darah. (Foto : Horison Ultima Entrop Papua)
Perbesar

Aksi sosial Horison Ultima Entrop gelar donor darah. (Foto : Horison Ultima Entrop Papua)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura–  Menjelang HUT ke-3, Horison Ultima Entrop Papua menggelar aksi donor darah berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Papua.

Bakti sosial itu menargetkan 80-100 kantong darah mengusung Tema “Horison Peduli” di Horison Ultima Entrop Papua, Kota Jayapura, Rabu 15 November 2023. 

Peserta donor darah, antara lain, karyawan Horison Ultima Entrop Papua, pemerintahan, TNI/Polri, mitra kerja seperti perbankan, perhotelan dan media massa.

Ketua PMI Provinsi Papua Zakeus Degei, menjelaskan aksi donor darah ini, untuk memenuhi kebutuhan stok darah, khususnya di Kota Jayapura.

“Permintaan darah sangat tinggi. Rata-rata kebutuhan darah sekitar 40-50 kantong per hari, untuk seluruh rumah sakit di Kota Jayapura,” tuturnya.

“PMI Papua berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan darah di rumah sakit. Staf kami  stand by 24 jam, untuk melayani permintaan darah,” ujarnya.

General Manager Horison Ultima Entrop Papua,  Dede Fahruroji mengatakan pihaknya memiliki program tanggungjawab sosial perusahaan atau  Corporate Social Responsibily(CSR), termasuk donor darah, bersih-bersih lingkungan dan kunjungan ke beberapa panti asuhan.

Program CSR  ini juga dalam rangka menyambut HUT ke-3 Horison Ultima Entrop Papua. Acara puncaknya 20 November 2023 mendatang.

Aksi sosial Horison Ultima Entrop gelar donor darah. (Foto : Horison Ultima Entrop Papua)

“Kegiatan donor darah ini merupakan salah-satu perbuatan yang  mulia bagi sesama manusia. Kita harus berbagi kepada sesama. Berbagi kan tak hanya dengan materi, tapi juga salah satunya donor darah. Kita ingin bisa bermanfaat bagi sesama dan masyarakat sekitar,” tukas Dede.

Asst. Human Resources Manager Horison Ultima Entrop Papua, Natalia Tindage Yarangga mengaku ia sudah mendonorkan darahnya 6-7 kali.

“Kami selalu menggelar donor darah setiap tahun menjelang HUT Horison Ultima Entrop Papua,” ucapnya.

Natalia menuturkan, kegiatan donor darah ini untuk memenuhi kebutuhan darah, agar aman dan mencukupi serta membantu sesama manusia yang membutuhkan darah.

Seorang pendonor darah PNS di Lantamal X Jayapura Nursalam mengatakan, pihaknya rutin mengikuti kegiatan donor darah, mengingat PMI Papua kekurangan stok darah.

“Donor darah itu muncul dari jiwa kita sendiri, untuk membantu sesama, yang membutuhkan darah,” katanya.

Kegiatan donor darah, tandasnya, memiliki manfaat untuk  melancarkan sirkulasi darah dan juga menjaga kesehatan tubuh. *** (Adv)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Rayakan Momen Istimewa Bersama Horison Ultima Entrop Lewat Paket Pernikahan Spesial: Bloom & Serenity Package

25 April 2025 - 13:59 WIT

Suka Cita Warga 12 Kampung di Deiyai Nikmati Listrik 24 Jam

31 March 2025 - 09:14 WIT

Pertamina Patra Niaga Papua Maluku Gandeng Pemerintah Cek Kualitas BBM di SPBU Sentani

28 March 2025 - 07:29 WIT

Keberkahan Ramadan, PLN IP UBP Holtekamp Beri Santunan ke Anak Yatim dan Dhuafa

27 March 2025 - 14:12 WIT

PT PLN Indonesia Power UBP Holtekamp Sigap Jaga Keandalan Listrik Selama Ramadan

26 March 2025 - 16:16 WIT

INFORMA Resmi Buka di Kota Jayapura, Hadirkan Furnitur dan Kepedulian Sosial

24 March 2025 - 18:54 WIT

Trending di BISNIS