Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PUNCAK · 29 Dec 2025 19:55 WIT

Natal Perdana, Bupati Elvis Tabuni Buka Pintu Rumah untuk Rakyat Puncak


					Natal perdana Bupati Puncak, Elvis Tabuni bersama warga setempat. Foto: Diskominfo Puncak Perbesar

Natal perdana Bupati Puncak, Elvis Tabuni bersama warga setempat. Foto: Diskominfo Puncak

KABARPAPUA.CO, Ilaga – Suasana penuh kekeluargaan menyelimuti Distrik Gome saat Bupati Puncak, Elvis Tabuni, SE, MM, merayakan Natal bersama ribuan warganya, Kamis 25 Desember 2025. Momen ini menjadi spesial karena merupakan perayaan Natal pertama bagi Elvis sejak dilantik memimpin Kabupaten Puncak pada Maret lalu.

Mengawali hari dengan Ibadah di GKII Betel Yenggernok, Bupati Elvis mengajak jemaat memaknai kelahiran Sang Raja Damai melalui Kitab Yesaya 9:5. Secara simbolis, ia menyalakan lilin Natal sebagai harapan agar cahaya kedamaian senantiasa menuntun pemerintah dan masyarakat dalam membangun Puncak.

Natal perdana Bupati Puncak, Elvis Tabuni bersama warga setempat. Foto: Diskominfo Puncak

“Lilin ini adalah simbol cahaya damai yang menerangi hati kita semua untuk terus melayani dan membangun wilayah yang kita cintai ini,” ujar Bupati Elvis.

Open House dan Kado Natal 

Usai ibadah, Bupati Elvis menggelar Open House di rumah jabatannya di Gome. Tak ada sekat, pintu rumah dibuka lebar bagi seluruh lapisan masyarakat mulai dari Ilaga hingga Gome. Selain ramah tamah, Bupati juga membagikan berkat berupa “Kado Natal” (Donat) secara langsung kepada warga yang hadir.

Natal perdana Bupati Puncak, Elvis Tabuni bersama warga setempat. Foto: Diskominfo Puncak

“Saya adalah bapak bagi seluruh masyarakat Puncak. Pemerintah harus selalu hadir, baik dalam duka maupun sukacita seperti Natal ini,” tegas mantan anggota DPR Papua tersebut.

Menutup perayaan, ia mengajak seluruh rakyat bersatu hati menyongsong tahun baru 2026 demi mewujudkan Kabupaten Puncak yang lebih maju. Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah pimpinan OPD dan ASN di lingkungan Pemkab Puncak. *** (Diskominfo Puncak)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Awal 2026, Pemkab Puncak Salurkan 20 Ton Beras dan Minyak Goreng

23 January 2026 - 00:23 WIT

Pemkab Puncak Apel Perdana, Ingatkan Disiplin ASN hingga Perdamaian di Kwamki Narama

6 January 2026 - 23:18 WIT

Helikopter Bawa Bupati Puncak Salurkan Rp3,5 Miliar Dana Desa di Tengah Pengungsi

21 December 2025 - 07:27 WIT

Jelang Nataru, Pemkab Puncak Gelontorkan Dana Desa Rp53 Miliar

18 December 2025 - 21:25 WIT

Sambut Sang Juara, Bupati Elvis: Terus Ukir Prestasi dan Harumkan Nama Puncak!

8 December 2025 - 23:38 WIT

Bupati Elvis Tabuni: Kekuatan Doa Jemaat Pulihkan Keamanan Puncak

7 December 2025 - 23:15 WIT

Trending di KABAR PUNCAK