KABARPAPUA.CO, Ilaga- Penjabat Bupati Puncak, Nenu Tabuni mengajak seluruh masyarakat menjadikan Kabupaten Puncak seperti Betlehem, tempat kelahiran Tuhan Yesus Kristus, Raja Damai.
Dirinya juga meminta masyarakat menyiapkan hati agar menyambut hari kelahiran Tuhan Yesus dengan hati yang damai tanpa perbedaan.
“Jadikan Kabupaten Puncak seperti di Betlehem, tempat kelahiran Raja Damai. Kita menerima Tuhan, kita taruh di hati, damai sejahtera kita wujudkan di Kabupaten Puncak,” kata Pj Bupati Puncak, Minggu 1 Desember 2024.
Untuk diketahui, tema gerbang natal tahun 2024, sesuai dengan tema natal nasional, yakni “Marilah Kita ke Betlehem”,
Pada momen gerbang natal, Nenu Tabuni meminta kepada empat kandidat calon Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Puncak dan tim suksesnya untuk berjiwa besar menerima apapun hasil yang disampaikan oleh KPUD Puncak dalam tahapan perhitungan suara di tingkat distrik hingga menuju ke KPU Kabupaten Puncak.
“Jika ada yang kalah, harus menerima dengan baik. Jadikan sebagai pengalaman untuk lebih baik lagi dalam menyiapkan diri ke depan. Hal utama adalah semua pihak dapat menjaga kedamaian di Kabupaten Puncak, sampai dengan keputusan KPUD Puncak. Siapa pemenang, maka semua harus menerima,” jelasnya.

Gerbang natal di Kabupaten Puncak. Foto: Diskominfo Puncak
Momen gerbang natal juga diharapkan dapat menghapuskan perbedaan antar kubu satu dan kubu lainnya.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Puncak di 25 distrik, karena pemilihan Kabupaten Puncak sudah berjalan dengan baik. Saat ini sedang pleno tingkat distrik, sehingga semua pihak harus menjaga kedamaian sampai dengan pleno perhitungan suara selesai,” katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia Natal Herman Lewu Ricky Siwi berterima kasih kepada pemerintah daerah, penjabat bupati yang sudah mendukung kegiatan gerbang natal.
“Terima kasih kepada masyarakat Puncak yang berpartsipasi dalam pelaksanaan ibadah. Marilah kita semua menyiapkan hari untuk menyambut kelahiran Raja Damai,” katanya. *** (Diskominfo Puncak)