Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR PENDIDIKAN ASMAT · 5 Jun 2024 18:52 WIT

Dua Pantomim Cilik Asmat Wakili Papua Selatan di FLS2N Tingkat Nasional


					Dua pantomim cilik asal SMP Negeri 2 Agats foto bersama Kepala Dinas Pendidikan Asmat,  Barbalina Toisuta. (KabarPapua.co/Abdel Syah) Perbesar

Dua pantomim cilik asal SMP Negeri 2 Agats foto bersama Kepala Dinas Pendidikan Asmat, Barbalina Toisuta. (KabarPapua.co/Abdel Syah)

KABARPAPUA.CO,Asmat – Dua siswa SMP Negeri 2 Agats, Kabupaten Asmat berhasil menjuarai lomba pantomim pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Papua Selatan 2024.

Kemenangan keduanya menjadi tiket untuk mewakili Papua Selatan menuju FLS2N Tingkat Nasional. Kedua siswa tersebut yakni Wiliam Jombot  dan Alesanro Walten.

Kepada wartawan, Wiliam Jombot menyatakan akan terus berlatih keras untuk mempersiapkan menuju ajang FLS2N Tingkat Nasional pada Agustus mendatang. “Kami lagi persiapan  dan berlatih setiap saat, memantapkan penampilan,” ungkap Wiliam.

William mengaku, latihan pantomim dilakukannya dengan menonton sejumlah pantomim cilik di sebuah tayangan channel youtube.  Ia terjun ke seni gerakan pantomim, karena terinspirasi dari dua pantomim cilik Indonesia  Doddy Merco dan Andreas Tega.

Dua pantomim cilik asal SMP Negeri 2 Agats foto bersama Kepala Dinas Pendidikan Asmat, Barbalina Toisuta. (KabarPapua.co/Abdel Syah)

Pantomim merupakan sebuah seni pertunjukan tanpa kata-kata yang dimainkan dengan menggerakkan tubuh serta ekspresi wajah. “Kedua pantomim cilik ini yang menginspirasi kami,” sambung Alesandro.

Kepala SMP Negeri 2 Agats, Alpibert Hattu, mengatakan keduanya masih terus melakukan  persiapan  untuk tingkat nasional di Yogyakarta. “Untuk yang lolos O2SN dan LFS2N dari Asmat masih tetap mendapat perhatian dari pihak sekolah maupun dinas pendidikan Asmat,” ujar Alpibert.

Para pemenang FLS2N nantinya akan bersaing dengan perwakilan dari 38 provinsi  untuk tingkat nasional. “Kita berharap bisa meraih prestasi di tingkat nasional,” ucap Alpibert. *** (Abdel Syah)

Artikel ini telah dibaca 102 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Cegah Penyalahgunaan, Disdik Asmat Musnahkan 482 Blangko Ijazah SMP

21 October 2024 - 20:54 WIT

Sambut HUT ke-79, PGRI Asmat Gelar Donor Darah

7 October 2024 - 21:15 WIT

Polres dan PGRI Asmat Teken MoU Perlindungan Profesi Guru

27 September 2024 - 20:23 WIT

Menilai Kemampuan Siswa SD di Asmat Lewat Lomba Literasi dan Numerasi

19 September 2024 - 21:20 WIT

Cabor Futsal Piala Pendidikan Asmat Bergulir, Ajang Pencarian Bakat Pelajar

18 September 2024 - 21:02 WIT

Pemkab Asmat Gelar Kompetisi Antar Pelajar Piala Pendidikan 2024

16 September 2024 - 21:53 WIT

Trending di KABAR PENDIDIKAN ASMAT