KABARPAPUA.CO, Asmat – Perwakilan Dinas Pendidikan Asmat mengikuti bimbingan teknis (bimtek) penguatan kapasitas Pemda untuk pemulihan pembelajaran jenjang SMA se-Papua.
Bimtek yang digelar di Jayapura itu berlangsung selama dua hari, mulai tanggal 28 – 30 Mei 2024.
Sekretaris Dinas Pendidikan Asmat, Robertus Kirwelakubun menjelaskan, bimtek tersebut bertujuan memberikan pemahaman tentang berbagai strategi kebijakan peningkatan literasi dan numerasi bagi peserta didik. Lalu, menyamakan persepsi dalam strategi pemulihan pembelajaran.
“Kami berharap dengan bimtek ini memberikan penguatan pemahaman tentang berbagai strategi kebijakan peningkatan literasi bagi peserta didik. Selain itu terbentuknya persamaan persepsi terkait strategi pemulihan pembelajaran.” ungkapnya.
Berdasarkan hasil Asesmen Nasional 2022, keadaan kemampuan literasi dan numerasi murid di Indonesia, masih terdapat satuan pendidikan yang memerlukan intervensi untuk meningkatkan literasi dan numerasi.
“Pemulihan pembelajaran adalah program yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Bimtek ini sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan di tingkat satuan pendidikan dan daerah. Semoga dengan bimtek ini dapat diimplementasikan di Asmat,” ucapnya. *** (Abdel Syah)