Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

BISNIS · 30 Apr 2025 20:16 WIT

Aplikasi PLN Mobile di Papua Makin Diminati


					Sosialisasi PLN Mobile di area Car Free Day (CFD) Jembatan Merah Jayapura pada Sabtu, 26 April 2025.  Foto: PLN Papua dan Papua Barat. Perbesar

Sosialisasi PLN Mobile di area Car Free Day (CFD) Jembatan Merah Jayapura pada Sabtu, 26 April 2025.  Foto: PLN Papua dan Papua Barat.

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura–  PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Papua dan Papua Barat menggelar sosialisasi aplikasi PLN Mobile di area Car Free Day (CFD) Jembatan Merah Jayapura pada Sabtu, 26 April 2025. 

Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Kota Jayapura agar semakin aktif memanfaatkan aplikasi PLN Mobile untuk berbagai kebutuhan kelistrikan masyarakat.

General Manager PLN UIW Papua dan Papua Barat, Rizky Mochamad menyampaikan, kegiatan sosialisasi merupakan upaya PLN untuk terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan melalui digitalisasi. 

“Kami melihat animo masyarakat yang luar biasa terhadap PLN Mobile. Ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin menyadari kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan aplikasi ini. Dengan PLN Mobile, segala urusan kelistrikan menjadi lebih mudah, cepat, dan transparan,” ujarnya di sela-sela kegiatan.

Rizky berharap melalui kegiatan sosialisasi ini, semakin banyak masyarakat, khususnya di Jayapura, yang mulai menggunakan PLN Mobile untuk memenuhi kebutuhan listriknya. 

Hingga saat ini, tercatat sebanyak 259.142 pengguna PLN Mobile di seluruh Papua. “Angka ini menunjukkan bahwa aplikasi ini semakin dikenal dan dimanfaatkan oleh masyarakat.”

Lukman Enrico Rayhatson, salah satu pengunjung booth PLN, mengungkapkan kepuasannya terhadap aplikasi PLN Mobile. 

“Saya sangat puas dengan PLN Mobile karena pelayanannya sangat cepat, transparan, dan mudah digunakan. Dulu saya harus keluar rumah untuk membeli token atau membayar listrik, sekarang semua bisa dilakukan lewat handphone,” katanya.

Antusiasme masyarakat Jayapura terhadap kegiatan ini sangat tinggi. Terbukti, booth PLN yang didirikan di lokasi CFD ramai dikunjungi warga yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang fitur-fitur praktis yang ditawarkan oleh PLN Mobile. 

Aplikasi ini memungkinkan pelanggan untuk melakukan berbagai transaksi kelistrikan hanya dalam satu genggaman, mulai dari pembelian token listrik, pembayaran tagihan listrik, pengaduan gangguan, hingga informasi pemadaman. ***

Artikel ini telah dibaca 102 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

PT PLN IP UBP Holtekamp Laksanakan Apel Bulan K3 Nasional 2026

21 January 2026 - 23:16 WIT

Kembangkan Kakao Berkelanjutan, Pemkab Kepulauan Yapen Gandeng Investor

21 January 2026 - 13:28 WIT

PELNI Nabire Antisipasi Super Flu di Jalur Laut

19 January 2026 - 22:47 WIT

Program MBG Tingkatkan Ekonomi Peternak Ayam Lokal di Kepulauan Yapen

19 January 2026 - 20:21 WIT

Cafe Repot, Ruang Kreatif Anak Muda Yapen Berkonsep Kolaborasi Lokal

18 January 2026 - 19:08 WIT

Pelni Serui Layani 6.770 Penumpang Selama Mudik Nataru 2025-2026

15 January 2026 - 21:06 WIT

Trending di BISNIS