KABARPAPUA.CO, Asmat – SMK Industri Kreatif, Kelautan dan Perikanan Asmat mengirimkan puluhan anak asli Papua untuk menjalani Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Yogyakarta dan Makassar.
Para siswa ini akan menjalani PKL selama tiga bulan. Pelepasan siswa PKL dipimpin Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Asmat, Barbalina Toisuta.
Barbalina bilang, siswa PKL merupakan kelas XII. Ia mencatat 26 siswa dan 3 guru pendamping akan menuju Yogyakarta. Sementara ke Makassar, Sulawesi Selatan terdapat 30 siswa dan 3 guru pendamping.
“Program PKL siswa keluar daerah sudah berjalan setiap tahun. Pembiayaan oleh pemerintah daerah melalui dana otsus,” terang Barbalina, Selasa 2 Juli 2024.
Barbalina menjelaskan, siswa akan menjalani 3 bulan PKL. Untuk siswa seni akan belajar pada sanggar-sanggar seni yang ada di Yogyakarta, baik seni ukir maupun seni lukis.
Sementara siswa bidang kelautan dan perikanan, mereka nantinya akan berbaur dengan nelayan, termasuk membuat jaring, serta proses produksi ikan.
“Kami harap dengan program PKL dapat meningkatkan kemampuan siswa di bidangnya masing-masing,” ucapnya.
Guru pendamping siswa PKL, Mahmuddin, menambahkan Praktek Kerja Lapangan siswa SMK Industri Kreatif, Kelautan dan Perikanan merupakan program tahunan.
“Program ini full di biaya langsung oleh pemerintah kabupaten,” terangnya.
Mahmudin berharap para siswa bisa menambah kemampuan lewat program PKL. “Harapan kami setelah lulus nanti, siswa bisa membuka lapangan kerja sendiri,” harapnya. *** (Abdel Syah)