KABARPAPUA.CO, Nabire – Gubernur Papua Tengah Meki Fritz Nawipa melalui Penjabat (Pj) Sekertaris Daerah (Sekda) Papua Tengah, Silwanus Soemoele mengapresiasi seluruh pengurus dan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Papua Tengah yang selama ini telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, dan semangat pelayanan.
Hal tersebut disampaikan Silwanus saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 DWP di tahun 2025 ini, yang berlangsung di Ballroom Kantor Gubernur Papua Tengah, Nabire, Senin, 8 Desember 2025.
“HUT kali ini merupakan momentum penting bagi kita semua untuk meneguhkan kembali komitmen DWP sebagai organisasi yang berperan meningkatkan kualitas sumber daya perempuan, memperkuat ketahanan keluarga, serta mendukung keberhasilan pembangunan daerah,” Jelasnya.
Silwanus juga menilai, program-program di bidang pendidikan, sosial budaya, maupun ekonomi, yang dilaksanakan DWP telah memberi dampak positif bagi masyarakat dan keluarga aparatur sipil negara (ASN) di Provinsi Papua Tengah.

“Oleh karena itu, penting bagi DWP untuk terus meningkatkan kapasitas, memperkuat solidaritas, dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak,” jelasnya.
Ketua DWP Papua Tengah Meiske Silwanus Soemoele mengatakan, perayaan hari jadi DWP ini bukan hanya sekadar seremoni tahunan, namun menjadi momentum refleksi peran DWP selama ini dan ke depannya.
“Masa depan Indonesia tidak hanya ditentukan oleh kebijakan dan tekhnologi, namun keluarga dan juga ketangguhan sosok perempuan. Inilah peran kita dalam mewujudkan tema kita, yaitu: Anak Bangsa untuk Indonesia Emas 2045,” jelasnya.
Kegiatan dihadiri sejumlah organisasi wanita dari berbagai instansi. Juga diselingi pula prosesi pemotongan kue dan penampilan pertunjukan kesenian anak-anak sekolah. DWP juga melaksanakan berbagai kegiatan, diantaranya bhakti sosial dan kunjungan ke Taman Makam Pahlawan (TMP). ***(Vero)
























